tirto.id - Presiden Joko Widodo mendatangi arena pertandingan wushu di JI Expo Kemayoran pada Senin (20/8/2018). Hari ini adalah penentuan medali emas bagi atlet wushu Lindswell Kwok apabila ia menang di nomor Taijijian.
Presiden Joko Widodo (Jokowi) datang bersama Chef de Mission Asian Games 2018 sekaligus MenPAN-RB Syafruddin. Jokowi tiba menggunakan mobil sedan berpelat RI 1 sekitar pukul 09.15 WIB.
Tampak juga beberapa menteri Kabinet Kerja, di antaranya Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi, Menteri Perindustrian yang juga Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PBWI) Airlangga Hartarto
Selain Lindswell, atlet Indonesia lainnya, Juwita Niza juga tampil dalam nomor Nandao dan Nanquan putri. Lindswell sendiri mendapatkan poin memuaskan yakni total poin 9,75 (5,0; 2,75; dan 2,0).
Apabila pada pertandingan ini Lindswell memperoleh hasil tertinggi kembali maka dapat dipastikan Indonesia akan menambah satu medali emas.
Sebelumnya, atlet wushu putra Indonesia juga telah menyabet medali perak pertama bagi Indonesia di ajang Asian Games 2018. Sekretaris Jenderal PB Wushu Indonesia, Ngatino, berharap perolehan medali perak tidak akan menjadi yang terakhir.
“Iya, kami optimistis dong. Lindswell kan menang juara 1 dari kemarin, kalau hari ini menang juga, dia dapat emas. Itu harapan kami,” kata dia menjelaskan.
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Yuliana Ratnasari