tirto.id - Kecepatan internet tentu saja menjadi prioritas seiring dengan tingginya permintaan masyarakat akan kebutuhan internet. Sebab, hingga saat ini, internet telah menjadi media penghubung untuk mengakses informasi.
Untuk memenuhi permintaan itu, Pemerintah juga telah membangun Palapa Ring di area Palapa Ring Barat, Palapa Ring Tengah dan Palapa Ring Timur. Namun, untuk mengetahui kecepatan internet, berikut adalah aplikasi yang dapat diunduh dan diinstal melalui App Store dan Google Play Store secara gratis.
Dilansir dari apps.apple.com, Speedtest by Ookla memiliki fungsi sebagai berikut antara lain:
- Untuk mengetahui kecepatan unduh, unggah, dan ping
- Dapat mengukur jitter dan packet loss
- Adanya grafik real-time yang berfungsi menunjukkan konsistensi koneksi
- Menyelesaikan permasalahan atau verifikasi kecepatan yang seharusnya pengguna dapatkan
- Pilih server pengujian dari mana saja di dunia
- Lacak pengujian yang dilakukan sebelumnya dengan laporan terperinci
- Sebarkan hasil Anda dengan mudah
- Peta jangkauan operator seluler
- Melakukan pengujian dengan koneksi tunggal untuk menyimulasikan pengunduhan satu berkas atau multikoneksi untuk mengetahui kecepatan maksimal
- Mencari tahu permasalahan atau verifikasikan kecepatan yang untuk pengguna.
Saat ini Speedtest tersedia dalam 17 bahasa. Dan mendapatkan nilai 4,1/5 dari para penggunanya di Apps Store. serta 4,4/5 di aplikasi google Play Store.
2. FAST.com
Berfungsi untuk mengetahui berapa kecepatan koneksi internet baik di seluler atau pun broadband di seluruh dunia. Dengan desain yang ramping serta cepat dan mudah untuk digunakan, serta bebas dari adanya iklan.
FAST.com dapat diunduh dan diinstal pada IOS dan Android, dan mendapat nilai 4,9 dari 5 dari Apple Apps serta 4,5/5 dari Google Play Store.
SpeedTest SpeedSmartt merupakan sebuah aplikasi yang berfungsi untuk menguji kecepatan internet pada IOS dan android, baik melalui seluler (3G, 4G, LTE) dan koneksi Wi-Fi.
Berikut adalah manfaat dari mengunduh serta menginstal SpeedTest SpeedSmart pada IOS.
- Pengujian Realtime Unduhan, Unggah, dan Ping Anda
- Tes kecepatan jaringan seluler dan Wi-Fi
- Pengujian satu sentuhan dalam waktu kurang dari 30 detik
- Tinjauan lengkap uji kecepatan Anda dengan tingkat koneksi, bagan unduh & unggah, kecepatan rata-rata ISP dan banyak lagi
- Memecahkan permasalahan dan verifikasi kecepatan yang dijanjikan ISP pengguna
- Membandingkan hasil dengan kecepatan dan latensi rata-rata ISP pengguna
- Pelacakan terperinci dari semua jadwal waktu hasil pengguna sebelumnya
- Dukungan Shortcut Siri untuk memulai tes kecepatan
- Pengguna dapat membagikan hasil tes kecepatan pengguna melalui Twitter, Facebook atau Email
- 100 lebih Server uji kecepatan di seluruh dunia untuk hasil yang akurat
- Tambahkan catatan ke setiap hasil individu
- Kalkulator bandwidth. Berfungsi untuk menghitung waktu pengunduhan dan unggah dari ukuran file yang dimasukkan dalam Kbps, Mbps atau MB per second
- Tekan lama server mana saja untuk ditetapkan sebagai lokasi pengujian default pengguna
- Peta Hasil untuk melihat tes kecepatan yang diambil dari seluruh dunia atau di lingkungan Anda
Pada 22 Desember 2019, SpeedSmart Speed Test di-update pada Versi 8.0.5 dan adanya peningkatan peforma pada.
- Perbaikan dan koreksi bug minor
- Grafik waktu nyata untuk unduhan dan unggah tes kecepatan
SpeedTest SpeedSmart mendapat penilaian 4.7/5 dari Apple apps.
Berikut adalah manfaat SpeedTest SpeedSmart untuk Android yang dilansir dari Google Play Store.
- Tes kecepatan real time untuk Unduhan pengguna, Unggah kecepatan internet
- Uji ping & jitter jaringan
- Pelacakan hasil riwayat pengguna sebelumnya
- WiFi SSID pada hasil
- Tampilan riwayat rinci dengan lokasi, IP, data yang digunakan dan banyak lagi
- Tes kecepatan jaringan seluler ataupun Wi-Fi
- Pengujian satu sentuhan dalam waktu kurang dari 30 detik
- Pecahkan masalah dan verifikasi kecepatan yang dijanjikan ISP Anda kepada Anda
- Dapat digunakan untuk membagikan hasil tes pengguna ke pengguna lain dengan mudah
- Jaringan server di seluruh dunia
- Tidak ada izin yang tidak perlu
Penulis: Endah Murniaseh
Editor: Alexander Haryanto