Menuju konten utama

Apa Itu Slavic Girl Tren Lagu yang Viral di Tiktok dan Artinya?

Apa arti Slavic Girl yang viral di Tiktok? Tren dengan lagu slavic girl banyak muncul di FYP warganet Indonesia, berikut ini penjelasannya.

Apa Itu Slavic Girl Tren Lagu yang Viral di Tiktok dan Artinya?
Slavic girls. foto/IStockphoto

tirto.id - Tren slavic girl saat ini sedang viral di TikTok.Banyak orang membuat video pendek di TikTok dengan cara beraksi di depan kamera sambil melakukan sinkronisasi bibir atau lip sync mengikuti lirik lagu slavic girl.

Saat membuat video TikTok slavic girl, banyak orang menggunakan penutup kepala bulu khas Rusia sembari melakukan sejumlah gerakan.

Tren TikTok ini lantas membuat banyak orang penasaran, tidak hanya karena viral tapi lagu slavic girl yang menggunakan bahasa Slavia menjadikan pencarian arti liriknya semakin meningkat.

Salah satu TikTok @kamillabeks lantas membuat video yang mengartikan lagu slavic girl.

“Try muah-muah, try jaga-jaga, try ooh-ooh, I need it, need it again, it feels like, again it feels like my head is spinning, my sweetie/marmalade, I’m in the wrong,” tulis Instagram TikTok @kamillabeks.

Apa Sebenarnya Slavic Girl?

Johnstown Area Heritage Association (JAHA) menulis Slavic atau Slavic Girl alias perempuan Slavic adalah sebutan yang digunakan untuk merujuk orang-orang dari negara-negara seperti Belarus, Bosnia, Bulgaria, Kroasia, Republik Ceko, Makedonia, Montenegro, Polandia, Rusia, Serbia, Slovenia, Slowakia, dan Ukraina. Bangsa Slavia juga mencakup orang-orang Carpatho-Rusyn.

YANA – CALIFORNIA dba SIDE BY SIDE dalam persentasi berjudul “Understanding Slavic Culture” bahwa orang Slavia cenderung memiliki sikap yang serius, setidaknya saat berada di depan umum, dan mereka adalah hal yang dianggap tidak sopan untuk mengekspresikan emosi yang kuat di depan orang asing.

Meskipun orang-orang Slavia sebagian besar pro terhadap persamaan hak antara laki-laki dan perempuan, norma-norma gender tetap ada dalam rumahtangga orang Slavia.

Laki-laki dimaksudkan untuk menjadi pemimpin dan penyedia rumah tangga dan perempuan diharapkan untuk menjadi pengurus rumah.

Dalam dinamika rumah tangga Slavia modern yang umum, kedua orang tua biasanya bekerja dan lebih sering menjadi tugas perempuan daripada laki-laki untuk merawat anak-anak dan melakukan pekerjaan rumah tangga.

Kerabat biasanya memiliki hubungan yang sangat dekat dan saling bergantung, saling membantu satu sama lain pada saat dibutuhkan.

Anggota keluarga besar juga sangat terlibat dalam kehidupan masyarakat dan mendukung rumah tangga. Kakek dan nenek biasanya berperan besar dalam membesarkan anak-anak. Lansia memiliki posisi yang dihormati dalam rumah tangga.

Baca juga artikel terkait URGENT atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra