Menuju konten utama

Daftar Anime Agustus 2024, Ada Yeosin Gangnim & Delico's Nursery

Selain Yeosin Gangnim dan Delico’s Nursery, masih banyak judul anime yang tayang di bulan Agustus 2024. Cek daftar dan jadwal lengkap tayangnya di sini.

Daftar Anime Agustus 2024, Ada Yeosin Gangnim & Delico's Nursery
Anime Yeosin Gangnim. foto/My animelist

tirto.id - Anime Agustus 2024 menghadirkan sejumlah tayangan dengan berbagai genre menarik yang siap menemani para penggemarnya. Daftar anime Agustus 2024 mencakup beberapa judul baru yang dan kelanjutan dari serial anime populer sebelumnya.

Delico’s Nursery menjadi salah satu judul anime baru yang dijadwalkan tayang awal Agustus 2024. Selaras dengan judulnya, anime ini mengikuti kisah Dali Delico, seorang bangsawan dari keluarga Delico yang bergengsi dan anggota elite Dewan Vampir yang mengasuh seorang anak. Karena hal ini, Dali menolak menjalankan misi penting yang diperintahkan oleh dewan tersebut.

Selain itu, ada juga anime baru Korea Selatan berjudul Yeosin Gangnim atau True Beauty, mengisahkan tentang Lim Jugyeong. Merasa lelah karena selalu diremehkan akibat penampilannya yang tidak menarik, siswa SMA ini menggunakan kekuatan transformatif dari riasan wajah. Ketika telah berubah menjadi cantik ternyata dia mulai merasakan kontradiksi dalam dirinya.

Tak hanya itu, masih ada beberapa anime yang bakal tayang pada bulan Agustus ini. Untuk tahu lebih lanjut anime terbaru yang bakal tayang bulan ini, simak daftarnya dalam artikel berikut.

Daftar Anime Agustus 2024

Selain Delico’s Nursery dan Yeosin Gangnim, masih ada sederet anime baru yang akan tayang bulan Agustus, yakni Kimi ni Todoke Season 3, My Hero Academia The Movie 4: You’re Next, dan Guai Xiang Shou.

Anime bulan Agustus juga termasuk anime Summer 2024 yang tayang sepanjang Juli-September. Untuk tahu lebih lengkap, berikut daftar anime bulan Agustus sekaligus jadwal tayangnya yang dilansir dari My Animelist.

1. Kimi ni Todoke Season 3

  • Tanggal rilis: 1 Agustus 2024
  • Platform tayang: Netflix
  • Jumlah episode: -

2. My Hero Academia The Movie 4: You’re Next

  • Tanggal rilis: 2 Agustus 2024
  • Platform tayang: Netflix dan Crunchyroll
  • Jumlah episode: 1

3. Guai Xiang Shou

  • Tanggal rilis: 5 Agustus 2024
  • Platform tayang: Bilibili TV
  • Jumlah episode: 8

4. Feng Ling Yu Xiu 2nd Season: Tebie Pian

  • Tanggal rilis: 7 Agustus 2024
  • Platform tayang: -
  • Jumlah episode: -

5. Yeosin Gangnim atauTrue Beauty

  • Tanggal rilis: 7 Agustus 2024
  • Platform tayang: Crunchyroll
  • Jumlah episode: -

6. Delico’s Nursery

  • Tanggal rilis: 8 Agustus 2024
  • Platform tayang: Crunchyroll
  • Jumlah episode: -

7. Kengan Ashura Season 2 Part 2

  • Tanggal rilis: 15 Agustus 2024
  • Platform tayang: Netflix
  • Jumlah episode: -

8. Fairy Tail: 100-nen Quest atau Fairy Tail: 100 Years Quest

  • Jumlah episode: -
  • Platform tayang: BStation dan YouTubeMuseIndonesi
  • Tayang sejak: 7 Juli 2024

9. Isekai Suicide Squad atau Suicide Squad Isekai

  • Jumlah episode: 10 episode
  • Platform tayang: BStation
  • Tayang sejak: 6 Juli 2024

10. Oshi No Ko Season 2

  • Jumlah episode: 13 episode
  • Platform tayang: BStation
  • Tayang sejak: 3 Juli 2024

11. Shikanoko Nokonoko Koshitantan atau My Deer Friend Nokotan

  • Jumlah episode: -
  • Platform tayang: iQIYI
  • Tayang sejak: 7 Juli 2024

12. Mob kara Hajimaru Tansaku Eiyuutan

  • Jumlah episode:-
  • Platform tayang: YouTube Muse Indonesia
  • Tayang sejak: 6 Juli 2024

13. 2.5-jigen no Ririsa atau 2.5 Dimensional Seduction

  • Jumlah episode: 24 episode
  • Platform tayang: BStation
  • Tayang sejak: 5 Juli 2024

14. Gimai Seikatsu atau Days with My Stepsister

  • Jumlah episode: 12 episode
  • Platform tayang: Crunchyroll
  • Tayang sejak: 4 Juli 2024

15. Maougun Saikyou no Majutsushi wa Ningen datta atau The Strongest Magician in the Demon Lord's Army Was a Human

  • Jumlah episode: -
  • Platform tayang: BStation
  • Tayang sejak: 3 Juli 2024

Baca juga artikel terkait ANIME atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Ibnu Azis