Menuju konten utama

Anies Sudah Kantongi Nama Cawapres, Diumumkan usai Ibadah Haji

Nama cawapres akan diumumkan oleh Anies Baswedan usai melaksanakan ibadah haji.

Anies Sudah Kantongi Nama Cawapres, Diumumkan usai Ibadah Haji
Bakal calon presiden Anies Baswedan menyapa pendukungnya usai menyampaikan pidato dalam Temu Kebangsaan Relawan Anies di Tenis Indoor Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (21/5/2023). Kegiatan yang dihadiri ribuan relawan dari kalangan partai maupun nonpartai tersebut bertujuan mendukung pemenangan Anies sebagai Presiden Indonesia periode 2024-2029. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/YU

tirto.id - Ketua DPP Partai Nasdem, Sugeng Suparwoto mengungkapkan bahwa bakal calon presiden (capres) Anies Baswedan sudah mengantongi nama bakal calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampinginya selama Pilpres 2024.

Oleh karenanya, Sugeng meminta semua pihak untuk menghentikan perdebatan soal nama cawapres Anies Baswedan dan melangkah lebih maju ke tahapan implementasi strategi pemenangan dan taktis pelaksanaan

“Soal pembahasan cawapres sudah dapat dikatakan selesai. Nama-nama yang diusulkan oleh Partai Koalisi dan masukan masyarakat telah selesai kami kaji secara mendalam," kata Sugeng dalam keterangan tertulis pada Rabu (21/6/2023).

Satu nama yang dikantongi oleh Anies Baswedan hingga kini belum diumumkan. Dirinya menyebut kemungkinan besar akan diumumkan oleh Anies Baswedan usai melaksanakan ibadah haji.

"Satu nama sudah di kantong bakal capres Anies, mari kita tunggu siapa tahu sekembali Pak Anies dari ibadah haji akan ditentukan momentum terbaik untuk mendeklarasikan Pasangan Capres-Cawapres Koalisi Perubahan,” jelasnya.

Di sisi lain, Partai Demokrat yang kerap menuntut soal nama cawapres Anies Baswedan merelakan putusan tersebut. Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya menyatakan bahwa Partai Demokrat siap untuk berkolaborasi dengan seluruh anggota koalisi dan relawan Anies Baswedan.

“Struktur dan Kader Partai Demokrat telah merapatkan barisan bersiap untuk turun bersama dengan para kader Partai Koalisi, dan Relawan Pro Perubahan di seluruh Indonesia. Konsolidasi awal diperlukan untuk persiapan Kegiatan Pemenangan dan Antisipasi Kecurangan," tegasnya.

Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Sohibul Iman, arahan yang dipimpin langsung Capres Anies Baswedan merupakan bentuk kepastian bahwa KPP terus melaju. Oleh karena itu, PKS menerima segala keputusan Anies Baswedan usai pulang dari haji.

“Pembahasan rapat ini menandakan tahapan kerja politik Koalisi Perubahan berjalan secara konstruktif dan progresif. Bismillah, Kami siap berlayar menuju kemenangan Pilpres 2024,” jelasnya.

Baca juga artikel terkait CAWAPRES ANIES BASWEDAN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Reja Hidayat