Menuju konten utama

Anies Lantik 16 Pejabat Eselon II dan III Pemprov DKI Jakarta

Anies melantik 16 pejabat eselon II dan III di lingkungan Pemprov DKI Jakarta hari ini.

Anies Lantik 16 Pejabat Eselon II dan III Pemprov DKI Jakarta
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tiba di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (3/8/2018). ANTARA FOTO/Reno Esnir.

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melantik 16 pejabat di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. Pelantikan tersebut dilakukan pada Selasa (25/9/2018) pagi di Balai Kota DKI Jakarta.

Sebanyak 16 pejabat yang baru dilantik itu terdiri dari 11 pejabat eselon II dan 5 pejabat eselon III.

“Kita harap dengan penyegaran ini mereka bisa membawa kebaruan. Penyegaran diberikan supaya selalu ada kesempatan untuk membawa kebaruan,” kata Anies seusai acara pelantikan, Selasa pagi.

Adapun para pejabat yang dilantik itu ialah Irwandi sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Ali Maulana Hakim sebagai Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Junaedi sebagai Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Blessmiyanda sebagai Kepala Badan Pelayanan Pengadaan Barang dan Jaya, Andri Yansyah sebagai Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, serta Adi Ariantara sebagai Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah, dan Perdagangan.

Lebih lanjut, ada juga Djafar Muchlisin yang diangkat menjadi Wakil Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Ismer Harahap sebagai Asisten Deputi Gubernur Bidang Tata Ruang, Yuli Hartono sebagai Asisten Deputi Gubernur Bidang Lingkungan Hidup, Yudi Amiarno sebagai Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Pasar Minggu, dan Tri Kurniadi sebagai Sekretaris BKSP (Badan Kerja Sama Pembangunan) Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Cianjur.

“Pelantikan pejabat ini merupakan kebutuhan organisasi. Diharapkan para pejabat yang dilantik bisa memiliki pengalaman karir yang lebih banyak, luas, serta memiliki kinerja di berbagai bidang dengan baik,” jelas Anies.

Masih dalam kesempatan yang sama, Anies mengingatkan agar para pejabat yang baru saja dilantik bisa memiliki visi kepemimpinan yang sama dengan dirinya.

Menurut Anies, sejumlah visi seperti kesejajaran, kesetaraan, dan keadilan menjadi kunci dari visinya, sebagaimana tertuang dalam RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) dan janji kampanye.

“Pastikan semuanya punya visi yang sama. Apabila ada yang tidak cocok, bisa temui saya setelah ini. Tapi dalam pembicaraan kemarin, saudara-saudara mengatakan siap untuk menjalankan visi,” ujar Anies.

Baca juga artikel terkait PELANTIKAN PEJABAT atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Damianus Andreas
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Maya Saputri