Menuju konten utama

Anies Baswedan akan Mencoblos di TPS yang Sama Saat Pilkada DKI

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akan mencoblos di TPS yang sama saat ia melakukan pencoblosan untuk Pilkada pada tahun 2017.

Anies Baswedan akan Mencoblos di TPS yang Sama Saat Pilkada DKI
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri) didampingi istri Fery Farhati Ganis (kanan) saat memasukkan kertas suara pada pencoblosan Pemilihan Gubernur DKI 2017 di TPS 28 Cilandak Barat, Jakarta. ANTARA FOTO/M Agung Rajasa

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan hendak melakukan pencoblosan untuk Pemilihan Umum atau Pemilu 2019 di Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang sama saat ia melakukan pencoblosan untuk Pemilihan Kepada Daerah (Pilkada) pada tahun 2017.

"Pokoknya [mencoblos di TPS] kemarin, TPS yang saya pakai nyoblos Pilkada," ujar Anies saat ditemui di Kepulauan Seribu, DKI Jakarta, pada Selasa (16/4/2019).

Anies, saat menjadi Calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut tiga, melangsungkan pencoblosan di TPS 28, RT 6 RW 4, Kelurahan Cilandak Barat, Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan pada saat Pilkada 2017. Ia hadir bersama istri dan keempat anaknya.

Anies mengatakan bahwa pada Pemilu 2019 ini, ia akan melakukan pencoblosan pada pagi hari.

"Besok pagi-pagi sekali mungkin, sekitar pukul 7.00 WIB, di TPS deket rumah," ujarnya.

Anies mengatakan, hendak melakukan pencoblosan di pagi hari karena mau segera memonitor situasi Pemilu di Jakarta.

"Kemudian kami memantau situasi di Jakarta, agar langsung monitor di Jakarta," ungkap Anies.

Anies juga menyampaikan akan mendukung segala kebutuhan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta.

"Terus-menerus saya garis bawahi, kami mendukung yang menjadi kebutuhan KPUD, semua [kebutuhan]," kata Anies.

"Maka kami di Pemprov [DKI] dan seluruh jajaran siap untuk membantu," tambahnya.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019 atau tulisan lainnya dari Fadiyah Alaidrus

tirto.id - Politik
Reporter: Fadiyah Alaidrus
Penulis: Fadiyah Alaidrus
Editor: Dewi Adhitya S. Koesno