Menuju konten utama

Alasan Cak Lontong Jadi Ketua Timses Pramono-Rano: Lucu & Cerdas

Pramono menegaskan keputusan melibatkan Cak Lontong dalam tim sukses tidak dibuat secara mendadak.

Alasan Cak Lontong Jadi Ketua Timses Pramono-Rano: Lucu & Cerdas
Komedian Cak Lontong tampil melawak di depan anggota TNI - Polri yang berjaga di Gedung Bawaslu, Jakarta, Rabu sore (29/05). Cak Lontong mengaku senang bisa menghibur aparat keamanan dan mengapresiasi perjuangan mengawal Pemilu 2019 serta menjaga ketat Gedung Bawaslu RI. (ANTARA FOTO/Rijalul Vikry/Dudy Yanuwardhana/Gracia Simanjuntak)

tirto.id - Bakal calon gubernur Jakarta, Pramono Anung, mengungkap alasannya memilih komedian Lies Hartono alias Cak Lontong, sebagai ketua Tim Pemenangan pasangan Pramono Anung-Rano Karno pada Pilkada Jakarta 2024.

Menurut Pramono, dipilihnya Cak Lontong, sekaligus ingin menunjukkan bahwa politik pasangan Pramono-Rano dijalankan dengan cara yang menyenangkan, tanpa mengesampingkan tujuannya maju sebagai bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur.

“Ketua tim pemenangannya pasti di luar dugaan semua, yaitu Cak Lontong. Karena kami ingin menyampaikan bahwa tim ini adalah tim yang bergembira ria tapi serius. Jadi Cak Lontong, nama Cak Lontong itu Cak Lontong Koes Hartono,” ujar Pramono saat menemui wartawan usai bertemu dengan mantan Gubernur DKI Jakarta, Sutiyoso di Jati Sampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (5/9/2024).

Pramono menegaskan keputusan melibatkan Cak Lontong dalam tim sukses tidak dibuat secara mendadak. Dia menekankan bahwa Cak Lontong, selain dikenal sebagai seniman dan komedian yang sangat lucu dan cerdas, dia telah lama terlibat dalam politik praktis.

“Cak Lontong ini seniman, kadang-kadang komedian lucunya setengah mati, sangat cerdas, jadi Cak Lontong terlibat di dalam politik praktis itu lama,” ucap Pramono.

Keterlibatan Cak Lontong dalam politik praktis, dikatakan Pramono, bukanlah hal baru. Dia meyakini Cak Lontong bisa mewakili tekad pasangan Pramono-Rano untuk menjalankan politik yang membawa kegembiraan dan bekerja keras.

“Cak Lontong sudah terlibat secara langsung dan di sana lah kami berinteraksi dengan Cak Lontong. Sehingga dengan Cak Lontong ini sudah perkenalan lama, kami meyakini karena tekad kami berdua adalah politik yang membawa kegembiraan tapi bekerja keras, Cak Lontong representasi dari itu,” terang dia.

Dalam Tim Pemenangan Pramono-Rano, sejumlah tokoh populer selain Cak Lontong adalah Ketua DPRD DKI Jakarta periode 2019-2024, Prasetyo Edi Marsudi, vokalis papan atas Once yang menjadi anggota DPR RI periode 2024-2029, artis Tina Toon selaku anggota DPRD DKI periode 2024-2029, artis Cornelia Agatha, serta artis Maudy Koesnaedy.

Baca juga artikel terkait PILKADA 2024 atau tulisan lainnya dari Rahma Dwi Safitri

tirto.id - Politik
Reporter: Rahma Dwi Safitri
Penulis: Rahma Dwi Safitri
Editor: Bayu Septianto