tirto.id - Adi Widodo memutuskan untuk hengkang dari grup duo Stars and Rabbit. Kabar mengenai keluarnya gitaris itu diumumkan langsung oleh Elda Suryani melalui unggahan akun Instagram resmi Stars and Rabbit pada Selasa, 12 November 2019.
Elda mengatakan, alasan Adi Wibowo keluar karena ingin fokus kepada pekerjaan barunya. "Dengan berat hati, Adi tidak akan lagi bergabung dengan saya dalam perjalanan Stars and Rabbit," tulis Elda seperti dilansir Antara.
Menurut Elda, Adi saat ini ingin berfokus kembali mengejar impiannya dalam industri periklanan. Selama bersama Adi, Elda mengatakan, dirinya tidak akan pernah melupakan kebersamaan mereka dalam membesarkan Stars and Rabbit.
"Semoga kamu mendapatkan yang terbaik," ujar Elda.
Atas keluarnya Adi, Elda mengaku tetap akan melanjutkan Stars and Rabbit dengan sesuatu yang baru.
Stars and Rabbit adalah duo asal Yogyakarta yang didirikan oleh Elda Suryani (vokal) dan Adi Widodo (gitar). Menulis lirik dengan bahasa Inggris, band ini juga kerap tampil di festival luar negeri.
Mereka juga dikabarkan tampil di Iceland Airwaves 2019 pada 6-9 November 2019 di kota Reykjavik, Islandia. Dalam perjalanan kariernya, Stars and Rabbit sudah mengeluarkan album fisik berjudul Constellation (2015).
Editor: Agung DH