Menuju konten utama
Pencemaran Nama Baik:

Akbar Faizal Sebut Kasusnya Terkait dengan Ancaman Pengacara

Akbar menduga bahwa ancaman itu erat hubungannya dengan berita fitnah yang menyudutkannya dalam portal berita Suara News.

Akbar Faizal Sebut Kasusnya Terkait dengan Ancaman Pengacara
Akbar Faizal. ANTARA FOTO/Yusran Uccang/pd/16

tirto.id - Anggota Komisi III DPR RI Akbar Faizal menduga kasus dugaan pencemaran nama baik yang menimpa dirinya itu terkait dengan ancaman yang pernah diterimanya dari seorang pengacara.

"Pernah ada pengacara mengancam saya dan saya kira ada hubungannya dengan ini (kasus portal berita Suara News)," kata Akbar di Gedung Bareskrim, Jakarta, Senin (30/10/2017), seperti dikutip Antara.

Politisi Partai Nasdem itu pun mengaku pernah menerima ancaman dari pengacara Elza Syarief melalui pesan singkat. Isi pesan singkat tersebut adalah "Nazar (mantan Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin) sedang mencari data penerima dana e-KTP oleh Akbar Faizal dan akan dilaporkan ke KPK dan diteriakkan ke wartawan beserta barang buktinya".

Untuk itu Akbar menduga bahwa ancaman itu erat hubungannya dengan berita fitnah yang menyudutkannya dalam portal berita Suara News.

Atas dasar itulah ia kemudian melaporkan portal berita Suara News atas kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap dirinya. Laporan tersebut terdaftar dalam Laporan Polisi Nomor LP/908/IX/2017/Bareskrim tertanggal 7 September 2017.

Buntut dari kasus ini, polisi kemudian menangkap pemilik sekaligus administrator portal berita Suara News, yakni Fajar Agustanto. Fajar diketahui memposting berita bohong terkait anggota Komisi III DPR RI Akbar Faizal.

Akbar diketahui pernah melaporkan pengacara Elza Syarief ke Bareskrim Polri pada akhir Agustus 2017 atas tuduhan memberikan kesaksian palsu dalam persidangan kasus e-KTP di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi.

"Iya saya pernah melaporkannya (Elza Syarief)," katanya.

Baca:

Baca juga artikel terkait PENCEMARAN NAMA BAIK atau tulisan lainnya dari Alexander Haryanto

tirto.id - Hukum
Reporter: Alexander Haryanto
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto