Menuju konten utama

Ade Komarudin: Indonesia Harus Jadi Bangsa Kompetitif

Ketua DPR Ade Komarudin (Akom) mengatakan Indonesia menghadapi banyak tantangan saat ini, baik secara internal maupun eksternal. Ia mengajak masyarakat Indonesia menjadikan Indonesia bangsa yang kompetitif.

Ade Komarudin: Indonesia Harus Jadi Bangsa Kompetitif
Ade Komarudin (kiri) memberi selamat kepada ketua umum Partai Golkar terpilih, Setya Novanto (kanan) dalam musyawarah nasional luar biasa (munaslub) partai golkar 2016 di nusa dua, bali, selasa (17/5). Antara Foto/Nyoman Budhiana.

tirto.id - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Ade "Akom" Komarudin mengajak masyarakat menjadikan Indonesia bangsa yang kompetitif di tengah banyaknya tantangan yang dihadapi bangsa Indonesia saat ini, baik secara internal maupun secara eksternal.

"Oleh karena itu, mau tidak mau Indonesia harus bangkit untuk menjadi bangsa yang kompetitif dalam pada persaingan tingkat global tersebut," kata Akom di Jakarta, Jumat (20/5/2016).

Menurut Akom, dari segi internal, Indonesia menghadapi permasalahan perekonomian, pembangunan infrastruktur yang masih belum merata, ancaman radikalisme dan terorisme serta persoalan sosial yang kian mengkhawatirkan.

Sementara secara eksternal, Indonesia menghadapi kompetisi antara negara dalam kancah global yang semakin ketat.

Maka, menurut Akom, hal-hal seremonial atau wacana yang kurang produktif sudah tidak perlu dikedepankan, yang terpenting adalah kerja nyata.

"Saat ini, sebagaimana sering disampaikan oleh Presiden Jokowi [Jokowi Widodo], kita harus bekerja nyata mewujudkan kebangkitan nasional," kata Akom.

Politikus Partai Golkar itu menilai semangat Kebangkitan Nasional yang ditandai dengan berdirinya Boedi Oetomo pada tahun 1908, harus menjadi landasan bagi seluruh pihak untuk mewujudkan kebangkitan nasional.

"Saya sebagai Ketua DPR, akan mendorong institusi lebih produktif dalam melakukan tugas dan tanggungjawabnya," kata Akom di Jakarta, Jumat, (20/5/2016), sembari menambahkan DPR, menurut ia, akan terus memberikan dukungan kepada pemerintahan Jokowi-JK dalam mewujudkan pembangunan nasional.

Baca juga artikel terkait PERTUMBUHAN EKONOMI

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Ign. L. Adhi Bhaskara
Editor: Ign. L. Adhi Bhaskara