Menuju konten utama

Aburizal Bakrie Tegaskan Munas Golkar Dilaksanakan Desember 2019

Ibnu menyatakan, seluruh pihak telah menyepakati Munas Golkar digelar pada Desember 2019.

Aburizal Bakrie Tegaskan Munas Golkar Dilaksanakan Desember 2019
Aburizal Bakrie. tirto/andrey gromico

tirto.id - Partai Golkar akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pada bulan Desember 2019. Hal itu disampaikan oleh Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie.

Bakrie belum lama ini memang pernah menyampaikan pernyataan tersebut melalui surat Dewan Pembina Partai Golkar yang ditujukan kepada DPP Partai Golkar.

Politikus Golkar Ibnu Munzir juga membenarkan adanya surat itu. "Iya ada suratnya," kata Ibnu Munzir yang juga Ketua DPD I Golkar Sulawesi Barat, seperti dikutip Antara, Rabu (3/7/2019).

Dalam isi surat tersebut, kata Ibnu, Dewan Pembina Golkar berpegangan kepada hasil Munaslub 2017 lalu. Saat itu, ia menyatakan, seluruh pihak telah menyepakati Munas Golkar digelar pada Desember 2019.

Terkait desakan yang ingin Munas Golkar dipercepat, Ibnu menyampaikan bahwa partainya akan patuh dan konsisten dengan hasil Munaslub 2017.

"Hal ini sejalan dengan saran dan masukan Dewan Pembina agar Munas dilaksanakan pada akhir tahun 2019. Jadi Munas akan dilaksanakan bulan Desember 2019," kata dia.

Sebelumnya, ada sebagian kader Golkar yang ingin Munas Golkar dipercepat. Tetapi, usulan tersebut ditolak oleh mayoritas DPD Golkar karena tetap berpegangan pada kesepakatan hasil Munaslub 2017.

Selain itu, politikus Golkar sekaligus Wakil Presiden Jusuf Kalla juga menolak usul Munas Golkar dipercepat. Ia meminta agar semua kader menunggu pelaksanaan Munas pada Desember 2019 nanti.

Terkait isu miring yang sedang menerpa Golkar soal suskesi Ketua Umum dan kurangnya andil mereka dalam kemenangan Joko Widodo dalam Pilpres 2019.

Menurut Ketua Bidang Ormas DPP Golkar Sabil Rachman, dua isu bisa ditepis dalam pertemuan antara Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum Golkar Airlanggar Hartarto bersama seluruh Ketua DPD Golkar se-Indonesia, sehari lalu.

Sabil menilai, pertemuan tersebut menjadi cara Airlangga untuk menjawab isu-isu miring yang berkembang selama kurang lebih dua minggu terakhir tentang Golkar dan Munas.

"Ketua Umum Golkar saya kira selain lebih memilih untuk menunggu momentum yang tepat, juga hendak menunjukkan kematangan dan kesabaran menjawab persoalan, serta isu," kata Sabil kepada wartawan Tirto lewat pesan teks, Selasa (2/7/2019) siang.

Baca juga artikel terkait MUNAS GOLKAR

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Agung DH