Menuju konten utama

9 Cara Menghilangkan Hickey Atau Bekas Gigitan

Jika dibiarkan, biasanya bekas hickey akan bertahan dua hari bahkan lebih.

9 Cara Menghilangkan Hickey Atau Bekas Gigitan
Ilustrasi. foto/istockphoto

tirto.id - Seseorang biasanya merasa malu jika hickey atau hickie alias bekas ciuman/gigitan (love bite) masih terlihat di leher atau di bagian tubuh tertentu. Ada beberapa cara untuk menghilangkan hickey.

Hickey -dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) disebut dengan istilah cupang- dapat timbul ketika pembuluh darah yang amat kecil di bawah permukaan kulit memar.

Dikutip dari laman Health, jika dibiarkan, biasanya hickey akan bertahan dua hari atau bahkan hingga dua pekan.

Lalu, bagaimana cara menghilangkan hickey? Berikut beberapa langkahnya sebagaimana dilansir dari Healthline:

1. Ringankan dengan kompres dingin

Kompres dingin dapat membantu mengurangi bengkak atau memar yang baru terjadi di kulit. Temperatur dingin tersebut memperlambat aliran darah pada kulit.

Caranya dapat menggunakan bungkus es kecil, kain lembab, atau sendok dingin. Apapun yang digunakan, kompreslah bekas hickey sekitar 10 menit dalam sehari selama dua hari pertama.

2. Pudarkan dengan kompres hangat

Setelah dua hari melakukan kompres dingin, lanjutkan dengan kompres hangat. Temperatur hangat ini akan memperlancar sirkulasi darah di kulit yang memar. Kompres hangat juga mempercepat bekas itu agar segera memudar.

Mulai dari hari ketiga, aplikasikan kompres hangat setidaknya 10 menit setiap harinya sampai bekasnya pudar.

3. Pijat area hickey

Memijat bagian tubuh yang nyeri diyakini dapat meringankan rasa sakitnya dan menstimulasi aliran darah.

Lakukan pijatan lembut dan gosok bagian hickey setiap harinya. Pemijatan ini akan mempercepat pudarnya bekas hickey.

4. Tambahkan minyak pijat

Minyak pijat yang dapat digunakan menghilangkan tanda hickey adalah minyak esensial pepermint, minyak kelapa, serta minyak zaitun.

Minyak pepermint, misalnya, berguna untuk menstimulasi aliran darah di area memar kulit. Jika ada bengkak, minyak papermint akan meringankan dan mengurangi tanda hickey tersebut.

Pastikan juga tidak mengalami alergi dengan minyak pijat. Cara mengetahuinya, tuangkan sedikit minyak pijat di lengan bawah.

Jika dalam waktu 24 jam tidak terjadi apa-apa, minyak tersebut aman digunakan di bagian kulit mana pun.

5. Gunakan krim vitamin K

Selama ini, vitamin K terbukti berguna untuk meredakan memar kulit. Hal ini dikarenakan vitamin K berfungsi memaksimalkan proses aliran darah di bagian kulit.

Caranya, oleskan krim vitamin K pada bekas hickey untuk mengurangi tanda memar di area tersebut.

Dapat juga mengonsumsi suplemen atau makanan dengan kandungan vitamin K untuk kesehatan kulit. Beras merah adalah contoh makanan yang kaya kandungan vitamin K.

6. Gunakan masker kulit pisang

Kulit pisang memiliki kandungan kaya vitamin dan nutrisi yang baik bagi kulit, terutama untuk mengurangi bekas hickey di kulit atau leher.

Caranya, gosok area hickey dengan kulit pisang yang sudah masak. Cara ini dapat diaplikasikan selama 30 menit sampai kulit pisang berubah warna menjadi coklat. Ulangi cara ini, setidaknya dua kali dalam sehari hingga tanda hickey memudar.

7. Oleskan krim vitamin C

Vitamin C berguna untuk menjaga kesehatan kulit agar tetap cerah dan lembut. Vitamin C juga mengandung antioksidan yang berfungsi untuk menstimulasi produksi kolagen kulit.

Untuk mengatasi tanda hickey, oleskan krim vitamin C pada area bekas hickey. Hal ini berfungsi untuk memperkuat jaringan kulit pada pembuluh darahnya, yang berguna untuk menyembuhkan area memar kulit.

Mengonsumsi sitrus atau buah-buahan dengan kandungan vitamin C tinggi juga berguna untuk kesehatan kulit.

8. Oleskan mentega kakao

Mentega kakao, yang disarikan dari biji kakao adalah bahan utama yang sering digunakan untuk produk perawatan kulit. Mentega kakao terbukti berguna untuk memudarkan bekas luka, stretch mark, keriput, dan goresan pada kulit.

Hal ini disebabkan kandungan lemak asam dan fitokimia yang dipercaya baik bagi kesehatan kulit, menambah elastisitasnya dan memperlambat penuaan pada kulit.

Untuk menghilangkan bekas hickey, oleskan losion yang mengandung mentega kakao, sekali atau dua kali sehari untuk mempercepat pudarnya bekas tersebut.

9. Oleskan lendir lidah buaya

Lendir lidah buaya memiliki kandungan zat anti-iritasi yang berguna untuk meredakan pembengkakan kulit dan mengurangi rasa sakit.

Untuk menghilangkan bekas hickey, oleskan lendir lidah buaya, baik itu gel, krim, ataupun minyak lidah buaya pada area hickey setidaknya dua kali setiap hari.

Bekas hickey biasanya tidak hilang dalam semalam. Beberapa langkah di atas dapat dicoba untuk mempercepat proses peredaan tanda hickey.

Sementara itu, jika bekas hickey tidak segera hilang, bisa ditutupi dengan syal, baju berkerah tinggi, atau dengan memberi foundation maupun bedak di area kulit bekas hickey.

Baca juga artikel terkait CIUM atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Abdul Hadi
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Dhita Koesno