Menuju konten utama

5 Cara Merawat dan Membersihkan Vacuum Cleaner Agar Awet

Sebaiknya vacuum cleaner dibersihkan seminggu sekali atau lebih jika alat ini digunakan lima kali per hari.

5 Cara Merawat dan Membersihkan Vacuum Cleaner Agar Awet
Ilustrasi Membersihkan Rumah. foto/IStockphoto

tirto.id - Vacuum cleaner atau penyedot debu adalah alat yang digunakan untuk menghilangkan dan membersihkan segala jenis permukaan dengan cara menghisap dan menghilangkan debu maupun partikel kecil. Alat ini digerakkan oleh listrik.

Kemudian, partikel debu dan material yang dihilangkan itu akan disimpan ke dalam kantong debu atau silikon di dalam alat pembersih. Vacuum cleaner bisa digunakan untuk membersihkan segala jenis permukaan, mulai dari lantai, kayu, karpet, mobil, hingga tangga.

Adapun komponen dari vacuum cleaner, yaitu pembersih, port pembuangan, motor listrik, kipas angin, kantong berpori, dan sebagainya. Lantas, bagaimana cara merawat penyedot debu?

Cara Merawat Vacuum Cleaner

Vacuum cleaner dibersihkan seminggu sekali atau lebih jika alat ini digunakan lima kali per hari. Berikut cara merawat vacuum cleaner, dikutip dari WebMD:

1. Bersihkan filter

Guna bisa membersihkan filter pada vacuum cleaner, cobalah untuk melepaskan filter dan ketuk perlahan pada tempat sampah. Lalu, gunakan sikat lembut atau penyedot debu untuk menghilangkan debu sebanyak mungkin.

Perlu diketahui bahwa sejumlah filter robovac tidak bisa basah jadi disarankan untuk membilasnya dengan air. Jika robovac pada penyedot debu sudah menyedot sesuatu yang basah sebaiknya segera mengganti filternya.

2. Kosongkan tempat sampah

Guna merawat vacuum cleaner, sebaiknya keluar dan kosongkan tempat sampah. Kemudian, seka dengan kain lembab dan biarkan alat ini benar-benar kering sebelum dimasukkan kembali.

3. Bersihkan gulungan sikat

Guna merawat vacuum cleaner, diperlukan untuk membersihkan gulungan sikat dengan cara membersihkan rambut, senar, dan kotoran lainnya dari rol sikat dan sikat samping.

Kemudian, gunakan gunting atau pisah untuk helai rambut yang sulit dibersihkan. Jangan lupa untuk memeriksa katup saluran masuk dari rambut atau sumbatan lainnya.

4. Besihkan sensor

Guna bisa merawat vacuum cleaner cobalah untuk membersihkan sensornya dengan memeriksa buku panduan pemilik. Dengan menjaga sensor tetap bersih maka bisa mencegah penyedot debu robotik untuk menabrak furnitur maupun benda lainnya.

5. Bersihkan roda

Guna membersihkan roda, cobalah untuk menyingkirkan rambut yang kusut di sekitarnya. Jika rodanya bisa dilepas, sebaiknya lepaskan dan seka porosnya dengan kain lembab. Kemudian, pasang kembali ke mesin.

Baca juga artikel terkait LIFESTYLE atau tulisan lainnya dari Ega Krisnawati

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Ega Krisnawati
Penulis: Ega Krisnawati
Editor: Nur Hidayah Perwitasari