Menuju konten utama

2 Agustus Memperingati Hari Apa & Daftar Libur Tanggal Merahnya

Selain Hari Raya Galungan, pada 2 Agustus 2023 juga ada beberapa perayaan dan peringatan lain yang berlangsung di sejumlah negara di dunia.

2 Agustus Memperingati Hari Apa & Daftar Libur Tanggal Merahnya
Kalender Agustus 2023. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Sejumlah perayaan dan peringatan terjadi pada 2 Agustus 2023, seperti Hari Raya Galungan, Hari Republik Makedonia Utara, Hari Regatta di Kanada, Hari Peringatan Perang Teluk, hingga Hari Buku Mewarnai di Amerika Serikat.

Hari kedua di minggu pertama bulan Agustus ini, umat Hindu akan merayakan Hari Raya Galungan. Ini merupakan Galungan kedua pada tahun 2023. Galungan pertama sudah dirayakan pada Sabtu, 4 Januari 2023 lalu.

Untuk merayakan Hari Raya Galungan, umat Hindu di Bali akan mendapatkan dispensasi libur khusus Hari Raya Suci Hindu.

Dispensasi libur tersebut tercantum dalam surat edaran Gubernur Bali nomor 422.3/15315/PK/BKPSDM tentang Hari Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Dispensasi Hari Raya Hindu di Bali Tahun 2023.

Tanggal 2 Agustus Memperingati Hari Apa?

Selain Hari Raya Galungan, pada 2 Agustus 2023 juga ada beberapa perayaan dan peringatan lain yang berlangsung di sejumlah negara di dunia, meliputi:

1. Hari Raya Galungan

Hari Raya Galungan diperinagti pada hari Budah Kliwon wuku Dungulan. Satu hari sebelum Hari Raya Galungan, umat Hindu akan menyembelih hewan ternak untuk keperluan persembahan yadnya. Penyembelihan hewan ternak ini adalah simbol penyambutan Hari Raya Galungan.

Ketika Hari Raya Galungan tiba, umat Hindu akan memasang penjor Galongan sebagai simbol gunung atau naga. Kemudian, mereka akan melakukan natab atau ngayab banten pebyakaonan untuk mensucikan dari gangguan Bhuta Kala.

Kemudian, umat Hindu juga melaksanakan penyomanyaan, ritual untuk menetralisir kekuatan Sang Kala Tiga, supaya kembali ke sumbernya menjadi Kala Hita.

Kekuatan yang sudah dinetralisir akan mempertahankan keseimbangan dan keselarasan antara buwana agung dan buwana alit. Selain itu, pemotongan hewan yang dilakukan juga sebagai tanda membunuh sifat keraksasaan yang ada dalam diri manusia.

Hari Raya Galungan dirayakan untuk memperingati kemenangan Dewa Indra melawan Mayadenawa atau kebaikan melawan kejahatan. Masyarakat Bali percaya roh para leluhur akan pulang ke rumah di hari itu sehingga wajib menyambutnya dengan doa dan persembahan.

Inti dari Galungan adalah manusia harus mampu mengendalikan hawa nafsu yang bisa mengganggu ketentraman batin dan kehidupan.

2. Hari Republik Makedonia Utara

Hari Republik Makedonia Utara dirayakan pada 2 Agustus setiap tahunnya. Hari libur nasional ini memperingati Pemberontakan Ilinden melawan Kekaisaran Ottoman dan pertemuan pertama Majelis Anti-fasis untuk Pembebasan Nasional Makedonia (ASNOM) yang mengarah pada pendirian Republik Makedonia.

Pemberontakan Ilinden adalah pemberontakan melawan Kekaisaran Ottoman, yang menguasai wilayah yang luas di Eropa Timur, yang diorganisir oleh Organisasi Revolusioner Makedonia-Adriania Internal dan didukung oleh Komite Tertinggi Makedonia-Adriania.

Dilansir dari laman National Today, alasan pemberontakan ini adalah untuk mendapatkan otonomi penuh dalam pengambilan keputusan. Pemberontakan ini didukung oleh penduduk lokal Bulgaria dan Aromania.

Rakyat mengira revolusi ini akan berhasil, karena Kekaisaran Ottoman telah runtuh selama beberapa dekade pada saat itu. Namun, meskipun pemberontakan itu berhasil pada awalnya, respons yang luar biasa dari Ottoman menghancurkannya.

Satu dekade kemudian, Perang Balkan pada tahun 1912 dan 1913 membagi Makedonia Utara antara Serbia, Bulgaria, dan Yunani, dengan Serbia mengambil porsi terbesar. Semua harapan tampaknya hilang. Namun, Majelis Anti Fasis untuk Pembebasan Makedonia bertemu secara sembunyi-sembunyi selama Perang Dunia II, menjaga harapan untuk merdeka.

Beberapa dekade kemudian, Makedonia Utara digabungkan ke dalam Yugoslavia, sebuah negara sosialis yang dibentuk setelah Perang Dunia II di Eropa Tengah dan Timur. Yugoslavia terdiri dari enam republik sosialis, termasuk Makedonia. Pada tahun 1990-an, Yugoslavia mulai terpecah, dan tak lama kemudian, pada tanggal 8 September 1991, Republik Makedonia berdiri.

3. Hari Regatta di Kanada

Hari Regatta di Kanada dirayakan setiap hari Rabu pertama di bulan Agustus, yang berarti pada tahun ini, Hari Regatta akan jatuh tepat pada Rabu, 2 Agustus 2023.

Menurut laman National Today, Hari Regatta adalah hari libur untuk balapan perahu yang sudah ada sejak awal tahun 1800-an. Tradisi ini menjadikan Regatta Day di Newfoundland sebagai salah satu hari libur paling keren di kalender Kanada.

Regatta Day, yang juga dikenal sebagai Royal St John's Regatta; sangat erat kaitannya dengan kerajaan Inggris. Pada Regatta Day, perayaan dan lomba dayung meramaikan ibu kota provinsi St John's, jika cuaca mendukung.

Para pejabat kota bertemu di pagi hari untuk memutuskan apakah hari libur akan dimulai atau tidak. Hari Regatta akan sangat bergantung pada cuaca, apabila cuaca bagus maka rapat akan memutuskan bahwa pada hari Regatta adalah hari libur, tapi apabila cuaca buruk maka tidak akan ada hari libur.

4. Hari buku mewarnai di Amerika Serikat

Hari Buku Mewarnai Nasional di Amerika Serikat diperingati setiap 2 Agustus, yang didedikasikan untuk mengenang kembali masa kecil dan menemukan manfaat kesehatan ketika mewarnai untuk segala usia.

Faktanya, buku mewarnai untuk orang dewasa tampaknya menjadi tren kesehatan dan relaksasi terbaru yang membantu orang menemukan kebahagiaan yang tersirat.

Para peneliti dan terapis seni telah memuji manfaat mewarnai selama lebih dari satu dekade, namun baru akhir-akhir ini para penerbit dan merek-merek favorit anak-anak seperti Crayola, mulai memproduksi buku-buku mewarnai untuk orang dewasa.

5. Hari peringatan perang teluk

Perang teluk pecah pada 2 Agustus 1990 dan berlangsung hingga 2 Februari 1991. Perang ini merupakan perang yang dilancarkan oleh pasukan koalisi dari 35 negara yang dipimpin oleh Amerika Serikat terhadap Irak sebagai tanggapan atas invasi dan aneksasi Irak terhadap Kuwait.

Perang ini terdiri dari dua fase, yang pertama diberi nama sandi Operasi Perisai Gurun (2 Agustus 1990 - 17 Januari 1991) untuk operasi yang mengarah pada penumpukan pasukan dan pertahanan Arab Saudi. Lantas, yang kedua adalah Operasi Badai Gurun (17 Januari 1991 - 28 Februari 1991) adalah fase pertempuran.

Konflik awal untuk mengusir pasukan Irak dari Kuwait dimulai dengan pengeboman udara dan laut pada tanggal 17 Januari 1991, yang berlanjut selama lima minggu.

Ini diikuti dengan serangan darat pada 24 Februari. Ini adalah kemenangan yang menentukan bagi pasukan koalisi, yang membebaskan Kuwait dan maju ke wilayah Irak.

Dilansir dari laman History, koalisi menghentikan serangannya, dan mengumumkan gencatan senjata 100 jam setelah kampanye darat dimulai. Pertempuran udara dan darat terbatas di Irak, Kuwait, dan daerah-daerah di perbatasan Arab Saudi.

Daftar Tanggal Merah Bulan Agustus 2023

Berikut ini adalah daftar tanggal merah Agustus 2023 dirangkum dari Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan, dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 624, 2, 2 Tahun 2023 dan dalam surat edaran Gubernur Bali nomor 422.3/15315/PK/BKPSDM tentang Hari Libur Nasional, Cuti Bersama, dan Dispensasi Hari Raya Hindu di Bali Tahun 2023.

1 Agustus: Hari Raya Suci Penampahan Galungan (wilayah Bali)

2 Agustus: Hari Raya Suci Galungan (wilayah Bali)

3 Agustus: Hari Raya Suci Umanis Galungan (wilayah Bali)

11 Agustus: Hari Raya Suci Penampahan Kuningan (wilayah Bali)

12 Agustus: Hari Raya Kuningan (wilayah Bali)

17 Agustus: Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (nasional)

Baca juga artikel terkait WORK AND MONEY atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Nur Hidayah Perwitasari