Menuju konten utama

Xi Jinping Kunjungi Wuhan untuk Pertama Kali Sejak Muncul Corona

Xi Jinping mengunjungi Wuhan untuk pertama kali usai munculnya wabah corona atau Covid-19. Ia menemui dokter, pasien dan warga Wuhan.

Xi Jinping Kunjungi Wuhan untuk Pertama Kali Sejak Muncul Corona
Presiden Cina Xi Jinping. Naohiko Hatta / Pool Foto melalui AP

tirto.id - Presiden Cina Xi Jinping melakukan kunjungan pertama ke Wuhan sejak munculnya wabah virus corona. Xi Jinping tiba di Wuhan pada Selasan (10/3/2020) pagi.

Wuhan menjadi lokais pertama ditemukannya virus corona terbatu yakni Covid-19 tersebut. Kunjungan Xi Jinping ini dilakukan usai adanya penurunan infeksi corona di Cina, yang mana pada Senin (9/3/2020) hanya ada 19 kasus Covid-19.

Dikutip dari South China Morning Post, pernyataan resmi Partai Komunis mengatakan kunjungan Xi itu untuk mengunjungi pekerja medis, komandan militer, petugas keamanan publik, serta relawan, pasien dan warga.

Saat tiba di Wuhan, Xi Jinping berkunjung ke Rumah Sakit Huoshenshan yang dioperasikan militer - salah satu dari dua yang dibangun dengan cepat untuk menangani wabah tersebut.

Dia memeriksa pembangunan dan pengoperasian fasilitas kesehatan serta pasien yang sedang dirawat di rumah sakit tersebut. Xi juga memerikas peralatan untuk perlindungan bagi staf medis dan penelitian ilmiah.

Salah satu rumah sakit yang digunakan untuk menangani pasien Covid-19 dengan gejala ringan, ditutup pada hari Selasa sebagai tanda epidemi yang mulai terkendali.

Penutupan Rumah Sakit Wuchang Fangcang dilaporkan oleh portal berita online Cina ThePaper.cn, bertepatan dengan kunjungan Xi ke kota.

Setidaknya 14 bangunan, termasuk stadion olahraga telah diubah menjadi rumah sakit darurat dan menambah lebih dari 20.000 tempat tidur untuk merawat pasien dan mencegah penyebaran virus Covid-19.

Dikutip dari ABC, Covid-19 yang mulai dikendalikan, pemerintah telah memerintahkan untuk kembali membuka pintu Jingzhou, sebuah kota di Hubei.

Kasus covid yang mulai menurun di Cina ini berbanding terbalik dengan di Italia. Pemerintah setempat telah memerintahkan untuk metutup sejumlah wilayah hingga 3 April 2020.

Warga yang melanggar akan dijatuhi hukuman penjara tiga bulan atau denda 206 euro. Sekolah dan perguruan tinggi juga ditutup. Pub, restoran hingga kafe juga ditutup saat senja.

Hingga hari ini pukul 15.33 WIB, kasus Covid-19 global mencapai 114.536 kasus dengan kasus terbanyak di Cina sebanyak 80.756.

Dari 80.746 tersebut, seabnyak 69.084 orang sembuh atau pulih dan korban meninggal sebanyak 3.136 orang.

Di Italia, kasus corona menyentuh 9.172 kasus, dengan korban meninggal sebanyak 463 dan yang pulih sebanyak 724 orang. Sedangkan di Korea Selatan, kasus Covid-19 sebanyak 7.513.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Yantina Debora

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yantina Debora
Editor: Agung DH