Menuju konten utama

Wagub DKI Ingin Konser Justin Bieber Terlaksana Meski Masih Pandemi

Riza Patria tetap meminta kepada penyelenggara konser Justin Bieber di Jakarta tetap menerapkan protokol kesehatan COVID-19.

Wagub DKI Ingin Konser Justin Bieber Terlaksana Meski Masih Pandemi
Justin Bieber World Tour. foto/https://justinbieberinjakarta.com/

tirto.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Riza Patria berharap konser Justin Bieber yang rencananya digelar pada 3 November 2022 mendatang di Jakarta bisa terlaksana meski saat ini masih dalam masa pandemi COVID-19.

Riza mengatakan beberapa konser dan gelaran acara seni budaya di Jakarta telah diizinkan oleh Pemerintah Provinsi DKI. Alasannya, tren kasus COVID-19 di DKI sudah menurun, bahkan menurut Riza tak lama lagi Indonesia akan memasuki masa endemi.

"Harapan kita nanti yang lebih luas lagi seperti Justin Bieber mudah-mudahan nanti di bulan November bisa melaksanakan," kata Riza di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Kamis (24/3/2022).

Ketua DPD Jakarta Partai Gerindra itu mengaku menyambut konser Justin Bieber di Jakarta dengan baik. Akan tetapi, Riza meminta kepada penyelenggara agar menerapkan protokol kesehatan saat acara berlangsung.

"Tentu semuanya harus melaksanakan prokes. Nanti diatur jaraknya, kapasitasnya, kita lihat. Pandemi ini masih sangat dinamis," jelasnya.

Justin Bieber telah dipastikan akan menggelar konser yang merupakan rangkaian Justice World Tour pada 3 November 2022 di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta.

Sound Rhythm bekerja sama dengan AEG Presents dan PK Entertainment juga telah mengumumkan layout konser dan daftar harga tiket konser Justice World Tour.

Tiket untuk konser itu akan mulai dijual pada Senin (29/3) pukul 10.00 WIB melalui situs www.justinbieberinjakarta.com. Terdapat delapan kategori tiket yang dijual, dengan rentang harga mulai dari Rp1,5 juta hingga Rp8,5 juta.

Baca juga artikel terkait JUSTIN BIEBER atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Bayu Septianto