Menuju konten utama

Usai Mencoblos, AHY Berjaga di Wisma Proklamasi

Hari ini AHY akan banyak beraktivitas di Wisma Proklamasi menunggu hasil hitung cepat.

Usai Mencoblos, AHY Berjaga di Wisma Proklamasi
Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono bersama istrinya, Annisa Pohan menggunakan hak pilihnya di TPS 06, Cibeber, Jakarta Selatan (15/2). Tirto.id/Andriansyah

tirto.id - Usai melakukan pencoblosan, calon gubernur nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono dijadwalkan akan melakukan konferensi pers di posko pemenangannya yaitu Wisma Proklamasi. Hal ini seperti diungkapkan oleh juru bicara AHY, Rico Rustambi pada Rabu (15/02).

"Berdasarkan meeting (AHY) setelah memberikan suara akan silaturahmi dengan warga sekitar dan ke Wisma Proklamasi bertemu tim pemenangan untuk Press Conference jam 3 sore," tutur Rico usai memberikan hak suaranya.

Selain memberikan konferensi pers, di Wisma Proklamasi Agus juga akan bersilaturahmi dengan para relawan dan simpatisan sembari menunggu hasil quick count.

Hingga berita ini diturunkan, suasana di Wisma Proklamasi belum cukup ramai. Hanya ada wartawan yang berkumpul di sekitar panggung. Sejumlah kursi yang semula berjajar di depan panggung diangkut ke atas bak truk. Beberapa orang sibuk membenahi dekorasi di Wisma Proklamasi. Terdengar juga beberapa lagu yang diputar melalui sound system yang terletak di sebelah kiri panggung.

Agus sendiri telah menggunakan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 06 RT 03 RW 03 Jalan Cibeber I, Kelurahan Rawa Barat, Ia mencoblos di TPS 6 RT 3/RW 3, Jalan Cibeber I, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Ia tiba bersama istrinya, Annisa Pohan pada pukul 09.25 WIB.

Rico berujar bahwa Agus optimistis akan menang di TPS 6."Tentu mas Agus dan timses optimistis perolehan suara di TPS 6 ini. Ini sangat berarti bagi Mas Agus untuk kemenangan. Insya Allah 100 persen,"

Agus terdaftar di urutan 223. Sementara Annisa Pohan, istrinya di urutan 224. Total jumlah pemilih di TPS 6, tempat Agus memilih adalah 481 orang.

Sementara itu, Sylviana Murni mengatakan akan mengawal penghitungan suara melalui nonton bareng quick count bersama relawan.

"Ya rencananya begitu, biasanya saya kordinasi dengan mas Agus, mas Agus mau di mana apa mau barengan atau misah, gitu," ujar Sylvi di TPS 103, Pondok Kelapa, Jakarta Timur, Rabu (15/2/2017).

Sylviana Murni mengatakan ada dua kemungkinan tempat nonton bareng quick count yang akan dia datangi. "Ya bisa jadi di Wisma Proklamasi bisa jadi di Kuningan, kita lihat situasi dan kondisi saja," ucapnya.

Sylviana Murni beserta keluarga mencoblos di TPS 103. Dia mengenakan batik bercorak ondel-ondel khas betawi. Jarak rumah ke TPS hanya sekitar 500 meter ditempuh Sylvi dengan jalan kaki.

Sylviana Murni bernomor nomor urut 110 dan suaminya Gede Sardjana 109 dalam Daftar Pemilih Tetap di TPS 103 yang mempunyai 550 Daftar Pemilih Tetap (DPT).

Sylviana juga optimistis mendulang yang suara besar di TPS 103 di Duren Sawit, Pondok Kelapa, Jakarta Timur tempatnya mencoblos.

"Insya Allah optimistis, yakin, mudah-mudahan, kita sudah berusaha semaksimal mungkin, selebihnya kita serahkan ke Allah, tetanggaku baik-baik kok," katanya.

Untuk di Jakarta Timur yang memiliki DPT terbanyak di Jakarta Sylvi juga mengatakan optimistis menang. "Kalo soal persentase saya enggak tahu, tapi Insya Allah Saya menang. Yakin menang di semua wilayah di Jakarta," ujar Sylvi.

Baca juga artikel terkait AGUS-SYLVIANA atau tulisan lainnya dari Ruhaeni Intan Hasanah

tirto.id - Politik
Reporter: Ruhaeni Intan Hasanah
Penulis: Ruhaeni Intan Hasanah
Editor: Aqwam Fiazmi Hanifan