Menuju konten utama

Update Kecelakaan Tol Japek: 13 Kantong Mayat Diidentifikasi

Polisi menuturkan dari 13 kantong mayat terdapat 6 mayat yang masih utuh dari kecelakaan di KM 58.

Update Kecelakaan Tol Japek: 13 Kantong Mayat Diidentifikasi
Laka Lantas 2 Mobil dan 1 Bus di Tol Japek KM 58. FOTO/Tangkapan Layar/Istimewa

tirto.id - Terjadi kecelakaan beruntun di jalur contraflow Tol Jakarta-Cikampek KM 58, Senin (8/4/2024). Berdasarkan data terbaru, polisi membawa 13 kantong mayat ke RSUD Karawang, Jawa Barat, untuk diidentifikasi.

"Ini tadi untuk korban kecelakaan di Km 58, ini ada 13 kantong ya. Jadi, ada secara keseluruhan 13 kantong mayat yang sedang diidentifikasi," kata Kakorlantas Polri Irjen Aan Suhanan, kepada awak media.

Aan menuturkan, dari 13 kantong mayat terdapat 6 mayat yang masih utuh. Tetapi saat ini sedang diidentifikasi oleh tim inafis. Aan belum bisa memastikan berapa lama identifikasi tersebut berlangsung.

Sementara itu, dia menuturkan, salah satu korban meninggal beralamatkan Kudus, Jawa Tengah. Sementara itu, Aan belum memastikan tempat asal korban meninggal lainnya.

Aan menambahkan, kecelakaan itu bermula saat mobil Daihatsu Gran max melaju dari arah Jakarta menuju timur. Kondisi lalu lintas kala itu menerapkan contraflow.

Berdasarkan rekaman CCTV, Gran max tersebut oleng ke kanan sehingga menabrak bus serta kendaraan lain.

"Menurut pantauan sementara dari CCTV, itu [Gran max] oleng ke kanan sehingga menabrak bus dan menabrak kendaraan lainnya yang ada di belakang bus," kata Aan.

Dia menjelaskan sopir dari dua kendaraan lain yang terlibat kecelakaan dalam kondisi sehat. Keduanya tak mengalami luka-luka.

"Sopir bus Alhamdulillah sehat, kemudian sopir Rush juga sehat, tidak ada luka," kata Aan.

Baca juga artikel terkait KECELAKAAN BERUNTUN DI TOL KM 58 atau tulisan lainnya dari Muhammad Naufal

tirto.id - Flash news
Reporter: Muhammad Naufal
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Intan Umbari Prihatin