tirto.id - Sejumlah bahan pangan masih dijual di atas harga eceran tertinggi (HET), Selasa (2/8/2022). Misalnya cabai rawit, bawang merah, telur sampai minyak goreng curah. Mengutip data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS) harga cabai rawit merah masih ada di kisaran Rp100.000/kg padahal pada periode normal harga cabai rawit merah hanya ada pada kisaran Rp30.000/kg.
Di kawasan DKI Jakarta misalnya harga cabai merah mencapai Rp79.150/kg kemudian di Papua Barat Rp80.000/kg, Riau Rp83.150/kg, Kepulauan Bangka Belitung Rp87.750/kg, Kalimantan Tengah Rp88.750/kg, Kalimantan Utara Rp93.750/kg, Papua Rp114.600/kg, Maluku Rp117.500/kg.
Kemudian harga minyak goreng curah juga belum mencapai Harga Eceran Tertinggi (HET) misalnya di DKI Jakarta minyak goreng curah dijual dengan harga Rp15.400/liter, Riau Rp15.400/liter, Bengkulu Rp15.650/liter, Sulawesi Barat Rp15.650, Nusa Tenggara Barat Rp15.850/liter, Sulawesi Tenggara Rp15.900, Lampung Rp16.250/liter, Kalimantan Timur Rp16.350/liter, Kalimantan Utara Rp17.500/liter, Maluku Utara Rp22.500/liter, Papua Rp25.200/liter. Sementara HET minyak goreng curah ada di kisaran Rp.10.500-12.000/liter.
Selain itu harga bawang merah juga belum mengalami penurunan, misalnya di DKI Jakarta bawang merah jual dengan harga Rp47.500/kg, kemudian di Sulawesi Selatan Rp47.750/kg, Aceh Rp48.000/kg, Sumatera Selatan Rp49.100/kg, Kalimantan Selatan Rp50.850/kg, Kepulauan Bangka Belitung Rp51.000/kg, Sulawesi Barat Rp51.650/kg, Gorontalo Rp55.000/kg, Sulawesi Tengah Rp56.250/kg dan di Papua Barat Rp85.000/kg.
Kemudian ada pula harga telur ayam yang saat ini masih dijual di atas harga rata-rata. Yaitu di DKI Jakarta Rp28.000/kg, Sumatera Utara Rp28.550/kg, Bengkulu Rp28.700/kg, Sulawesi Tenggara Rp29.100/kg, Aceh Rp29.250/kg, Maluku Rp40.500/kg, Papua Rp43.100/kg.
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Anggun P Situmorang