Menuju konten utama

Update Corona Indonesia 20 Juli: Bertambah 1.693, Ada 61 Lab Libur

Sejak kemarin, total kasus terjangkit Corona di Indonesia telah melampaui Cina. Satu pasien Corona, kata Reisa, bisa menghabiskan biaya pengobatan mencapai Rp100 juta.

Update Corona Indonesia 20 Juli: Bertambah 1.693, Ada 61 Lab Libur
Dirjen Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan yang juga Juru bicara pemerintah untuk penanganan COVID-19 Achmad Yurianto menjawab pertanyaan saat wawancara di Graha BNPB, Jakarta, Kamis (18/6/2020). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.

tirto.id - Jelang New Normal atau adaptasi kebiasaan baru, kasus Corona atau COVID-19 di Indonesia terus meningkat. Per kemarin, jumlah kasus di Indonesia telah melampaui Cina. Sedangkan hari ini di Indonesia, bertambah 1.693 kasus baru.

"Konfirmasi kasus COVID-19 sebanyak 1.693 kasus. Sehingga total menjadi 88.214," kata Yurianto saat menyampaikan perkembangan kasus Corona di Graha BNPB Jakarta, Senin (20/7/2020).

Adapun, 5 provinsi dengan penambahan kasus tertinggi sebagai berikut:

1. DKI Jakarta: 361 kasus baru dan 154 sembuh.

2. Jawa Tengah: 354 kasus baru dan 300 sembuh.

3. Jawa Timur: 237 kasus baru dan 375 sembuh.

4. Sulawesi Selatan: 125 kasus baru dan 278 sembuh.

5. Gorontalo: 105 kasus baru dan tidak ada laporan sembuh.

Ada 16 provinsi yang hari ini, kata Yuri, melaporkan penambahan kasus di bawah 10. Selain itu, ada 7 provinsi yang melaporkan tidak ada kasus sama sekali.

"Total sembuh hari ini, 1.578 orang. Sehingga total keseluruhan 46.977. Dilaporkan 96 orang meninggal. Sehingga total 4.239 orang," tuturnya.

Yuri mengatakan, setiap hari Minggu, banyak laboratorium yang tidak beroperasi. "Catatan kami, ada 61 laboratorium di rumah sakit, di luar jejaring laboratorium kementerian kesehatan yang libur," ucapnya.

Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Dokter Reisa Broto Asmoro mengatakan, satu pasien isolasi yang terjangkit Corona, harus mengeluarkan biaya yang tinggi.

"Menurut laporan resmi dari rumah sakit, seorang pasien dapat menghabiskan lebih dari Rp100 juta untuk perawatan. Meski sebagian dibiayai negara, namun tetap saja mengobati jauh lebih mahal daripada mencegahnya," kata Reisa.

Sedangkan kemarin, kasus Corona di Indonesia, bertambah 1.639 kasus baru. Totalnya, terdapat 86.521 kasus terjangkit Corona di Indonesia. Sebanyak 4.143 orang telah meninggal karena virus ini. Selain itu, terdapat 45.401 jiwa dinyatakan sembuh.

Sejak kemarin, kasus di Indonesia telah melampaui Cina, tempat awal Virus Corona ditemukan menyebar. Berdasarkan data World Health Organization (WHO), per kemarin, total kasus di Cina ialah 85.937 kasus. Selain itu, terdapat 4.653 warga Cina yang meninggal karena virus ini.

Baca juga artikel terkait UPDATE CORONA atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Dieqy Hasbi Widhana