Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona Indonesia 10 Januari: Bertambah 9.640, Meninggal 182

Per Minggu 10 Januari 2021, berdasarkan data Satgas COVID-19, bertambah 9.640 kasus baru. Total menjadi 828.026 kasus konfirmasi positif.

Update Corona Indonesia 10 Januari: Bertambah 9.640, Meninggal 182
Calon penumpang melakukan rapid tes antigen di Stasiun Gambir, Jakarta, Rabu (23/12/2020). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - COVID-19 atau Corona telah menyebar di 34 provinsi dan 510 kabupaten serta kota di Indonesia. Per Minggu 10 Januari 2021, berdasarkan data Satgas COVID-19, bertambah 9.640 kasus baru orang terjangkit COVID-19. Total menjadi 828.026 kasus konfirmasi positif.

Sebelumnya, selama tiga hari berturut-turut, penambahan kasus COVID-19 selalu menyentuh angka tertinggi. Sejak 6 Januari bertambah 8.854, 7 Januari 9.321, dan 8 Januari 10.617 kasus baru per hari. Baru dua hari terakhir ini penambahan kasus lebih sedikit dari sebelumnya yakni tanggal 10 Januari 10.046 dan 11 Januari 9.640.

Jumlah suspek per 10 Januari sebanyak 70.381 orang dengan 46.025 spesimen yang diperiksa. Sementara kasus meninggal bertambah 182 jiwa sehingga kumulatif kasus menjadi 24.129 meninggal sejak Maret 2020.

Berikut 5 provinsi di Indonesia dengan penambahan kasus COVID-19 harian terbanyak:

  1. DKI JAKARTA bertambah 2.903 kasus baru.
  2. Jawa Barat bertambah 1.468 kasus baru.
  3. Jawa Tengah bertambah 1.045 kasus baru.
  4. Jawa Timur bertambah 1.004 kasus baru.
  5. Sulawesi Selatan bertambah 585 kasus baru.
Jumlah pasien yang sembuh, terus menjauh dari bertambahnya kasus baru. Pada 9 Januari terdapat selisih 3.419 antara angka kesembuhan dan penambahan kasus baru. Kemudian pada 10 Januari selisihnya 2.127.

Berdasarkan data yang dihimpun relawan LaporCOVID-19, hingga kini, terdapat 559 tenaga kesehatan yang meninggal dunia terjangkit COVID-19. Di antaranya, 261 jiwa merupakan dokter, 173 perawat, 71 bidan, 16 dokter gigi, 6 rekam radiologi, 10 ATLM, 2 petugas ambulans, dan lain-lain.

Berdasarkan data Satgas COVID-19, sebanyak 64,9% penderita COVID-19 mengalami batuk-batuk. Kemudian lainnya mengalami demam, pilek, lemas, sesak napas, sakit kepala, dan sebagainya.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Irwan Syambudi

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Irwan Syambudi
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Restu Diantina Putri