tirto.id - Jelang New Normal atau adaptasi kebiasaan baru, keterjangkitan Virus Corona atau COVID-19 di Indonesia terus meningkat. Total kasus Corona di Indonesia hari ini, 109.936 kasus.
Hari ini, terdapat penambahan, sebanyak 1.560 kasus terjangkit Corona. Sebanyak 36.824 pasien, hingga kini dalam tahap perawatan intensif.
Selain itu, terdapat 67.919 pasien yang telah dinyatakan sembuh. Buruknya, telah ada 5.193 pasien positif Corona yang meninggal dunia.
Sedangkan provinsi yang memiliki pasien dalam perawatan terbanyak:
1. DKI Jakarta: 6.669 pasien.
2. Jawa Timur: 5.976 pasien.
3. Jawa Tengah: 3.573 pasien.
4. Sulawesi Selatan: 2.625 pasien.
Di sisi lain, berdasarkan data covid19.go.id, terdapat 369 WNA yang terjangkit Corona. Hingga kini, 266 di antaranya dinyatakan sembuh. Selain itu, 621 WNA, terbanyak di Aceh 99 WNA, dinyatakan menjadi bagian kontak erat dari kasus Corona itu.
Kemarin, terdapat penambahan 2.040 kasus baru terjangkit Corona, 1.615 orang sembuh, dan 73 jiwa meninggal dunia. Total keseluruhannya, 108.376 kasus di Indonesia, 65.907 pasien di antaranya sembuh, dan 5.131 jiwa meninggal dunia karena virus ini.
Jumlah spesimen yang diuji, per kemarin, sebanyak 28.563 spesimen. Virus Corona ini telah menjalar di 34 provinsi juga 476 kabupaten dan kota di Indonesia.
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Dieqy Hasbi Widhana