Menuju konten utama

Update Corona Dunia 21 Desember Sore: Total Kasus 77 Juta, RI ke-20

Jumlah kasus corona COVID-19 secara global telah mencapai 77 juta, dan Amerika Serikat negara dengan kasus tertinggi. 

Update Corona Dunia 21 Desember Sore: Total Kasus 77 Juta, RI ke-20
Petugas damkar menyemprotkan cairan disinfektan di ruangan Gedung Balaikota, Jakarta, Selasa, (1/12/2020). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kasus corona COVID-19 terus meningkat hampir di seluruh dunia. Menurut laporan dari laman Worldometers secara live, Senin (21/12/2020) pukul 16.18 WIB, angka kasus secara global kini telah mencapai 77,223,121.

Jumlah orang yabg meninggal dunia mencapai 1,700,679 jiwa. Jumlah pasien yang telah sembuh sebanyak 54,129,897, dan kasus aktif saat ini berjumlah 21,392,545.

Amerika Serikat (AS) masih mencatatkan kasus tertinggi di dunia yaitu sebanyak 18,267,579 dengan angka kematian mencapai 324,869. Menyusul India di posisi ke-2 dengan 10,056,248 kasus.

Negara k-3 dengan kasus terbanyak yaitu Brasil dengan 7,238,600 kasus. Rusia mendapat tambahan kasus baru sebanyak 29,350 dan kematian baru sebanyak 493. Jumlah total kasus di Rusia mencapai 2,877,727 dan menempatkannya di posisi ke-4.

Negara di posisi ke-5 yaitu Prancis dengan 2,473,354 kasus, disusul Inggris dengan 2,040,147.

Sementara itu, Indonesia kini berada di posisi ke-20 dengan total kasus mencapai 664,930. Jumlah kematian akibat corona COVID-19 mencapai 19,880 dan pasien yang dinyatakan tekah sembuh sebanyak 541,811.

Vaksin RI Dijamin Aman dan Sesuai Uji WHO

Menteri Kesehatan RI, Terawan Agus Putranto, menjamin vaksin COVID-19 buatan Sinovac yang akan digunakan di Indonesia dipastikan aman dan telah lolos uji sesuai ketentuan dari organisasi kesehatan dunia atau World Health Organization (WHO).

Ditegaskan oleh Menkes RI, vaksin COVID-19 segera mendapatkan persetujuan penggunaan pada masa darurat atau Emergency Use Authorization (EUA) dari Badan Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) serta sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

“Pemerintah hanya menyediakan vaksin yang terbukti aman dan lolos uji klinis sesuai rekomendasi dari WHO,'' tegas Menkes Terawan dalam keterangannya di Jakarta beberapa waktu lalu dikutip dari situs resmi Kemenkes RI beberapa waktu lalu.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Agung DH