tirto.id - Angka kasus corona masih terus meningkat di negara-negara seluruh dunia. Hingga hari ini, Jumat, 26 Maret 2021, pukul 15.00 WIB, angka kasus secara global menurut situs Worldometerstelah mencapai 126,069,031, dengan kematian mencapai 2,767,376 orang.
Saat ini, ada sebanyak 21,565,833 kasus aktif di seluruh dunia, yang mana 99,6% dalam kondisi gejala ringan, dan 0,4% dalam kondisi gejala serius.
Jumlah pasien yang dinyatakan telah sembuh dari corona COVID-19 sebanyak 101,735,822 orang. Negara dengan jumlah kasus terbanyak di dunia adalah Amerika Serikat yaitu 30,774,033 dengan 559,744 kematian.
Brazil yang berada di urutan ke-2, pada Kamis (25/3) kemarin mencatat rekor 100.158 kasus baru COVID-19 dalam sehari, kata Kementerian Kesehatan, menggarisbawahi skala wabah bola salju yang menjadi krisis politik utama bagi Presiden Jair Bolsonaro.
Dilansir Antara, rekor kasus, yang dibarengi dengan 2.777 kematian baru COVID-19, terjadi sehari setelah Brazil mencapai 300.000 lebih kematian, angka tertinggi kedua di dunia setelah Amerika Serikat.
Saat ini, total kasus di Brazil ada sebanyak 12,324,765 dengan 303,726 kematian. Negara ke-3 jumlah kasus terbanyak yaitu India dengan 11,846,652 kasus. Per hari ini, India mencatatkan 570 kasus baru.
Rusia berada di urutan ke-4 dengan total kasus sebanyak 4,492,692, disusul Prancis dengan 4,424,087 kasus.
Inggris 4,319,128 kasus
Italia 3,464,543 kasus
Spanyol 3,247,738 kasus
Turki 3,120,013 kasus
Jerman 2,732,130 kasus.
Update Corona Indonesia, Jumat, 26 Maret 2021
Indonesia saat ini masih berada di urutan ke-20 dengan total kasus mencapai 1,482,559. Menurut situs resmi pemerintah covid19.go.id, ada 125.279 pasien COVID-19 yang sedang dirawat, baik di rumah sakit maupun isolasi mandiri di rumah.
Total pasien yang telah sembuh ada sebanyak 1.317.199, dan yang meninggal dunia tercatat 40.081 orang. Per hari ini, ada 6.107 kasus baru di Indonesia. Jumlah kasus meninggal per hari ini menurut laman covid19.go.id ada 98 orang.
DKI Jakarta adalah provinsi dengan jumlah kasus terbanyak di Indonesia, yaitu 373.761. Sebanyak 362.931 orang telah dinyatakan sembuh dari COVID-19 di Jakarta.
Jawa Barat menjadi provinsi kedua dengan jumlah kasus terbanyak, yaitu 243.749, disusul Jawa Tengah 166.267 kasus.
Jumlah kasus aktif terbanyak ada di Jawa Tengah yaitu 36.216 pasien, kemudian Jawa Barat 25.701 pasien, dan Jawa Timur 6.228 pasien.
Angka kematian tertinggi ada di Jawa Timur yaitu sebanyak 9.405, disusul Jawa Tengah 7.096, kemudian DKI Jakarta 6.249 dan Jawa Barat 3.023.
Editor: Agung DH