Menuju konten utama
Pandemi COVID-19

Update Corona 10 Juni: Bertambah 1.241, Total Positif 34.316 Kasus

Penambahan kasus baru hari ini merupakan yang terbanyak sejak kasus pertama diumumkan, yaitu 1.241 orang sehingga total menjadi 34.316 Kasus.

Update Corona 10 Juni: Bertambah 1.241, Total Positif 34.316 Kasus
Petugas medis mengambil sampel darah saat melakukan rapid test Covid-19 kepada petugas di Pasar Palmeriam, Jakarta Timur, Kamis (4/6/2020). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Kurva kasus positif COVID-19 di Indonesia terus naik dan menjadi 34.316 orang per 10 Juni 2020. Data ini berdasarkan tes real time Polymerase Chain Reaction (RT-PCR) dan Tes Cepat Molekuler (TCM) yang masuk ke pemerintah pusat hingga Rabu (10/6/2020) pukul 12.00 WIB.

Juru Bicara Juru Bicara Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto mengatakan terdapat 17.757 spesimen yang diperiksa per hari ini, baik melalui metode RT-PCR maupun TCM. Akumulasi yang telah diperiksa berjumlah 446.918 spesimen.

“Kami dapatkan tambahan positif COVID-19 sebanyak 1.241 orang,” kata Yurianto saat memaparkan perkembangan kasus, di Kantor BNPB, Jakarta, Rabu (10/6/2020).

Penambahan kasus baru ini lebih banyak dibandingkan sehari sebelumnya yang tercatat 1.043 orang. Jumlah ini merupakan data tertinggi sejak Presiden Joko Widodo mengumumkan kasus ke-1 dan ke-2 pada awal Maret lalu.

Yurianto menjelaskan, Jawa Timur menjadi provinsi dengan penambahan kasus terbanyak per hari ini, yakni 273 orang dan pasien sembuh bertambah 97 orang. Sementara urutan kedua ditempati Sulawesi Selatan yaitu 189 kasus baru.

DKI Jakarta menempati urutan ketiga, yaitu sebanyak 157 orang. Sedangkan Jawa Tengah tercatat ada penambahan kasus baru sebanyak 139 orang dan pasien sembuh bertambah 118 orang.

Kalimantan Selatan juga termasuk lima provinsi yang menyumbang kasus baru di atas 100-an, yaitu 127 orang positif COVID-19.

Yurianto mengatakan, penambahan signifikan ini disebabkan karena tracing yang agresif dilakukan. Ini bisa dilihat dari sebagian besar spesimen yang dikirim puskesmas, tidak lagi didominasi rumah sakit, kata Yurianto.

Berdasarkan data terbaru, terdapat tambahan 715 pasien yang dinyatakan sembuh, sehingga total menjadi 12.129 orang. Kasus pasien sembuh ini merupakan yang terbanyak sejak Indonesia mengumumkan pendemi awal Maret lalu.

Sedangkan kasus meninggal bertambah 36 orang sehingga secara akumulatif berjumlah 1.959 kasus.

Hingga saat ini, terdapat 20.228 pasien positif yang sedang dalam perawatan. Jumlah ini tersebar di 34 provinsi dan 424 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

Sementara itu, Orang Dalam Pemantauan (PDP) berjumlah 43.945 orang, sedangkan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) tercatat sebanyak 14.242 kasus.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Zakki Amali