Menuju konten utama

Ucapan Selamat Datang Desember Islami dan Doa Awal Bulan

Ucapan selamat datang Desember 2023 dan bacaan doa awal bulan dapat digunakan untuk merayakan bulan yang baru. Berikut contoh selengkapnya.

Ucapan Selamat Datang Desember Islami dan Doa Awal Bulan
Ilustrasi Kalender. foto/Istockphoto

tirto.id - Ucapan selamat datang Desember dan bacaan doa awal bulan dapat digunakan untuk merayakan bulan yang baru. Bagaimana contoh ucapan selamat datang Desember 2023 Islami dan apa bacaan doa awal bulannya?

Kalender Masehi sebentar lagi akan memasuki periode Desember 2023. Adapun tahun ini dalam Kalender Islam bertepatan dengan masa paruh akhir Jumadil Awal dan separuh terakhir bulan Jumadil Akhir 1445 Hijriah.

Ucapan selamat datang bisa Anda bagikan ke kerabat dan sanak saudara terdekat lewat media sosial. Artikel ini akan menyajikan daftar ucapan welcome desember 2023 Islami dan doa untuk mengawalinya.

Ucapan Selamat Datang Desember Islami 2023

Berikut ini beberapa contoh ucapan selamat datang bulan Desember Islami untuk tahun 2023.

  1. Saya mengucapkan selamat datang untuk bulan Desember 2023. Desember kali ini bersamaan dengan bulan Jumadil Awal-Jumadil Akhir 1445 Hijriah, semoga kita semua dalam perlindungan-Nya Yang Maha Segalanya.
  2. Selamat datang Desember 2023, tinggalkan yang negatif hadirkan yang positif. Semoga kita semua bisa menjalani kehidupan yang lebih baik, meninggalkan berbagai dosa, serta menapakkan jalan yang penuh keberkahan.
  3. Mari kita ucapkan syukur atas nikmat, rahmat, serta karunia-Nya Yang Maha Pengasih, Alhamudlillahirabilalamin. Semoga awal bulan Desember 2023 ini menjadikan kita pribadi yang positif dan terlepas dari hal-hal yang tak sesuai syariat.
  4. Bismillahirrahmanirrahim, selamat datang bulan Desember 2023. Alhamdulillah kita semua mendapatkan kesempatan untuk melanjutkan kalender baru di dunia ini. Semoga hal yang diharapkan segera terkabul dan yang dicita-citakan bisa terwujud.
  5. Selamat datang bulan Desember 2023. Kemarin merupakan sejarah, sekarang merupakan realita, dan besok merupakan misteri. Mari kembangkan diri di hari ini demi kehidupan yang indah di dunia maupun akhirat kelak.
  6. Desember 2023 akan datang dengan membawa keceriaan serta kesedihan yang beriringan. Mari ucapkan selamat datang untuk bulan baru dengan penuh keikhlasan. Semoga kita semua berada di dalam lindungan-Nya dan dimampukan menjalani kehidupan lagi berkat-Nya. Amin.
  7. Tanggal 1 Desember 2023 bertepatan dengan 17 Jumadil Awal 1445 Hijriah. Mari kita menyambutnya dengan suka hati. Semoga kita semua bisa berkumpul kembali di hari-hari kedepannya, menyelesaikan semua tugas demi bekal untuk dunia maupun akhirat.
  8. Desember 2023 akan datang. Marilah kita semua sambut dengan hati penuh suka cita dan keikhlasan. Alhamdulillahirabbilalamin, semoga kita semua dapat menjadi pribadi yang lebih berkembang dibanding hari kemarin. Amin.
  9. Perbaikan diri tak hanya dilakukan ketika Anda ingat. Kehadiran bulan Desember 2023 semoga bisa membuat kita ingat akan kesalahan-kesalahan di masa lalu, kemudian berusaha untuk memperbaikinya. Selamat datang Desember 2023.
  10. Awal bulan merupakan bukti kekuasaan Allah SWT bahwasanya ia bisa menjalankan waktu yang tiada bisa dihentikan oleh siapapun. Semoga dengan karunia ini kita semua dapat mengingat akan peran kita di dunia. Demi keselamatan hidup di dunia maupun akhirat. Selamat datang Desember 2023.

Doa Awal Bulan Desember 2023

Selain menyambut bulan Desember 2023 lewat ucapan selamat datang, Anda juga bisa melantunkan doa awal bulan. Anda yang beragama Islam bisa membaca doa tersebut sebagai bentuk ibadah sunnah.

Abdullah bin Hisyam Ra. Mengatakan bahwa Sahabat Nabi SAW pernah memberikan ajaran doa ketika ingin menyambut awal bulan. Berikut ini doa tersebut.

اللَّهُمَّ أَدْخِلْهُ عَلَيْنَا بِالأَمْنِ وَالإِيْمَانِ، وَالسَّلَامَةِ وَالإِسْلَامِ، وَجِوَارٍ مِنَ الشَّيطَانِ، وَرِضوَانٍ مِنَ الرَّحمَنِ

Latin:

Allahumma ad-khilhu ‘alainaa bil amni wal iimaani was salaamati wal islaam, wa jiwaarim minasy-syaithooni, wa ridhwanim minar rohmaani.

Artinya:

"Ya Allah, masukkanlah kami pada bulan ini dengan rasa aman, keimanan, keselamatan, dan Islam, juga lindungilah kami dari gangguan setan, dan agar kami mendapat ridha Allah [Ar-Rahman].

Selain itu, Anda juga bisa membaca doa awal bulan Desember 2023 berikut.

اَللّٰهُ اَكْبَرُ اللٌٰهُمَّ اَهِلِّهُ عَلَيْنَا بِالْاَمْنِ وَ الْاِيْمَانِ وَ السَّلَامِ وَ الْاِسْلَامِ وَ التَّوْفِيْقِ لِمَا تُحِبُّ وَ تَرْضَى رَبِّيْ وَ رَبُّكََ اللّٰهُ

Latin:

Allaahu akbaru, allaahumma ahillahuu ‘alainaa bil amni [lain riwayat bil yumni], wal iimaani, was salaami, wal islaami, wat taufiiqi li maa tuhibbu wa tardhaa. Rabbii [lain riwayat rabbanaa] wa rabbukallaahu.

Artinya:

"Allah Maha Besar. Ya Allah, jadikanlah bulan ini ‘membawa’ keamanan, keimanan, keselamatan, keislaman, kemampuan untuk mengamalkan apa yang Kau suka dan restui. Tuhanku dan Tuhanmu adalah Allah".

Baca juga artikel terkait HARI PENTING atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani