Menuju konten utama

TKN Yakin Yusril Bisa Menggaet Kadernya Dukung Jokowi-Ma'ruf

TKN optimistis kader-kader PBB akan loyal kepada kebijakan partainya dalam mendukung Jokowi-Ma'ruf.

TKN Yakin Yusril Bisa Menggaet Kadernya Dukung Jokowi-Ma'ruf
Politikus partai Golkar Ace Hasan Syadzily. ANTARA FOTO/Wahyu Putro A.

tirto.id - Juru Bicara Tim Kampanye Nasional Joko Widodo-Ma'ruf Amin, Ace Hasan Syadzily meyakini Partai Bulan Bintang (PBB) akan mendukung Jokowi-Ma'ruf pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Arsul sudah memprediksi hal ini setelah Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra menjadi penasehat hukum Jokowi-Ma'ruf.

TKN Jokowi-Ma'ruf kata Ace menyerahkan kepada internal PBB untuk menyelesaikan masalah yakni terkait masih adanya kader PBB yang mendukung Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

"Soal masih adanya caleg-caleg PBB yang mendukung Prabowo, tentu kami serahkan kepada mekanisme internal Partai Bulang Bintang dalam menegakkan keputusan partai mereka," kata Ace saat dihubungi, Senin (28/1/2019).

Ace optimistis kader-kader PBB akan loyal kepada kebijakan partainya dalam mendukung Jokowi-Ma'ruf.

"Apalagi keputusan itu melalui mekanisme rapat pleno partai. Sudah seharusnya setiap kader partai loyal kepada kebijakan partai," kata Ace.

"Kami sangat percaya Pak Yusril sebagai Ketua Umum PBB dapat menjelaskan keputusan politik ini yang juga demi menjaga kemaslahatan bangsa," imbuhnya.

Diketahui keputusan memberikan dukungan politik ini diambil Ketua Umum PBB Yusril Ihza Mahendra dan diklaim merupakan keputusan mayoritas kader PBB dalam rapat pleno pada 19 Januari 2019.

Yusril mengatakan hasil rapat pleno 19 Januari lalu sudah dituangkan ke dalam surat keputusan DPP PBB. Pengambilan keputusan itu ditegaskan Yusril sah dan demokratis.

Rapat pleno juga menugaskan kepada Ketua Majelis Syuro MS Kaban, Ketua Umum DPP Yusril Ihza Mahendra dan Ketua Mahkamah Partai Yasin Ardi untuk merumuskan kalimat-kalimat dukungan politis tersebut.

Rumusan kalimat itu dituangkan dalam Keputusan Rapat Pleno itu kemudian dituangkan lagi dalam Surat Keputusan DPP PBB yang ditandatangani oleh Ketum Yusril Ihza Mahendra dan Sekjen PBB Afriansyah Noor.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Bayu Septianto

tirto.id - Politik
Reporter: Bayu Septianto
Penulis: Bayu Septianto
Editor: Maya Saputri