tirto.id - Jelang Pertandingan Timnas Indonesia vs Malaysia dalam kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (5/9/2019) malam, total tiket yang telah terjual diperkirakan berada di kisaran 48 ribu tiket.
PSSI menyediakan 66.433 tiket untuk dijual pada pertandingan ini. Artinya, sekitar 18 ribu lembar tiket masih tersedia dan dapat dibeli sebelum pertandingan dimulai.
"Saat ini sekitar 48 ribu sudah terjual. Jadi kira-kira 50 ribu [tiket terjual] kalau plus berbagai undangan," tutur Direktur Media PSSI, Gatot Widakdo, Rabu (4/9/2019) malam.
PSSI menyediakan lima kategori tiket untuk pertandingan ini yakni VIP Barat, VIP Timur, Kategori 1, Kategori 2, dan Kategori 3. Harganya variatif, mulai dari Rp125 ribu (Kategori 3), Rp175 ribu (Kategori 2), Rp350 ribu (Kategori 1), Rp 750.000 (VIP Timur), sampai Rp1 juta (VIP Barat).
Selain tiket, dalam paket penjualan ini PSSI juga akan menyertakan bonus atribut berupa: handuk kecil dan balon tepuk (Kategori 3); handuk kecil, sticker, dan balon tepuk (Kategori 2); handuk kecil, magnet, sticker, dan balon tepuk (Kategori 1); handuk kecil, magnet, sticker, pouch, dan balon tepuk (VIP Timur dan Barat).
Seluruh tiket kini masih dapat dipesan secara daring lewat laman resmi PSSI. Selain lewat laman resminya, PSSI juga menyediakan opsi pembelian lewat aplikasi gawai KitaGaruda.
Nantinya tiket yang sudah dipesan dapat ditukarkan dengan tiket fisik dan paket bonus. Loket penukaran akan dibuka di area Stadion Utama Gelora Bung Karno sebelum pertandingan.
Dari sekitar 2.000 tamu yang akan diundang PSSI, ada orang-orang penting seperti presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri.
"Kami berharap beliau [Jokowi bisa datang] untuk menyaksikan pertandingan. Insyaallah menyaksikan timnas kita menang," kata Deputi Sekjen PSSI, Marshal Masita.
Harapan agar stadion dipenuhi para pendukung juga disampaikan pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy. Sebab dengan stadion yang riuh, Simon yakin tim lawan akan kesulitan.
"Aku tidak yakin ada pengalaman yang sama di stadion ini [GBK]. Stadion ini menakutkan untuk lawan. Aku pernah ke sini saat masih melatih Filipina dan stadion ini penuh, membuatku ketakutan" kenangnya.
Sementara pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe menggaransi akan ada tontonan menarik dari pertandingan nanti.
"Setiap pemain harus bisa menjaga emosi. Semoga tidak ada gangguan dan besok kedua tim harus bisa menunjukkan permainan yang menghibur," tandasnya.
Penulis: Herdanang Ahmad Fauzan
Editor: Zakki Amali