Menuju konten utama

Tiket Konser The Corrs di Jakarta Masih Ada, Cek Cara Belinya

Tiket konser The Corrs di Jakarta 2023 masih tersedia, cek cara belinya di Tokopedia. 

Tiket Konser The Corrs di Jakarta Masih Ada, Cek Cara Belinya
The Corrs. instagram/ thecorrsofficial

tirto.id - Tiket konser The Corrs di Jakarta hari ini Kamis, 22 Juni 2023 masih tersedia di situs resmi pembeliannya.

Menurut pantauan Tirto, hingga pukul 10.05 WIB tiket yang masih tersedia adalah di kelas Festival seharga Rp2.000.000.

Sementara, untuk tiket kelas lainnya seperti VIP Tribun Seat, Gold Tribune Seat Left, Gold Tribune Seat Right, Silver Center Tribune, Bronze Tribune Left, Bronze Tribune Middle, dan Broze Tribune Right telah habis terjual.

Sebelumnya, promotor juga telah mengumumkan bahwa, tiket konser The Corrs di Jakarta telah ludes terjual hanya dalam waktu 18 jam sejak dirilis ke publik.

Namun, promotor Ravel Entertainment melalui Instagramnya mengumumkan bahwa tiket konser untuk beberapa kategori, kembali tersedia. Berikut ini cara membeli tiket konser The Corrs.

Cara Beli Tiket The Corrs Jakarta 2023

1. Masuk ke situs https://www.thecorrsjakarta.com

2. Gulir ke bawah dan klik "Buy Ticket Here"

3. Selanjutnya Anda akan dibawa ke halaman pembelian Tokopedia

4. Gulir ke bagian bawah hingga menemukan daftar tiket berdasarkan kelas

5. Pilih kelas atau kategori yang diinginkan

6. Masukkan jumlah tiket yang akan dibeli (maks. 3)

7. Klik "Pesan Tiket"

8. Isi data diri lalu pilih pembayaran

9. Selesaikan proses pembayaran

10. Tiket akan dikirimkan ke email yang terdaftar

Harga Tiket Konser The Corrs di Jakarta 2023

Tiket yang disediakan hanya berjumlah 10 ribu tiket. Selain itu pemilihan lokasi di Beach City International Stadium juga untuk membuat suasana lebih terasa intim dan dengan jumlah tiket yang tidak terlalu banyak itu agar penonton merasakan nuansa nostalgia.

Penjualan tiket The Corrs telah dibuka pada 21 Juni di situs resmi thecorrsjakarta.com. Tiket yang disediakannya terdiri dari lima kategori tiket dengan rincian sebagai berikut:

- Festival (standing): Rp2.000.000

- VIP Platinum (seating): Rp4.500.000

- Gold (seating): Rp3.500.000

- Silver (seating): Rp1.500.000

- Bronze (seating): Rp1.000.000

Band legendaris era 1990-an, The Corrs, akan menggelar konsernya di Indonesia pada Jumat, 18 Oktober 2023.

Hal tersebut dijelaskan oleh pihak promotor acara yakni Ravel Entertainment pada sesi jumpa media di Jakarta, sebagaimana yang dilansir dari Antara.

Dalam keterangannya, Ravel Entertainment mengatakan bahwa konser The Corrs di Indonesia kali ini akan diadakan di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

Menurut Ravel Juniardy selaku CEO Ravel Entertainment, mulanya band asal Irlandia itu menginginkan untuk bermain pada bulan November akan tetapi hasil finalnya mengatakan bahwa konser dipercepat menjadi bulan Oktober.

Diketahui, Jakarta hanya salah satu dari beberapa kota lain dalam rangkaian tur mereka kali ini dan kota-kota yang akan disambangi antara lain adalah Manila, Perth, Brisbane, Sidney, Newcaste, Adelaide, New Zealand, serta Melbourne.

The Corrs merupakan band yang personelnya masih memiliki hubungan keluarga yaitu keluarga Corr dengan anggota yang terdiri dari Andrea sebagai vokalis, Sharon di biola, piano, dan vokal, Caroline pada drum, vokal, serta Jim pada gitar, piano, dan vokal.

Sepanjang karirnya, sejak awal dibentuk pada 1990 di Dundalk, County Louth, Irlandia, The Corrs telah berhasil mencetak 7 buah album dengan total penjualan hingga 40 juta keeping di seluruh dunia serta memenangkan puluhan penghargan dari banyaknya nominasi yang mereka terima.

Beberapa lagu hits mereka antara lain Breathless, Runaway, What Can I Do, dan All the Love in the World telah berhasil membuat The Corrs memiliki tempat tersendiri di hati para penikmat musik terutama para penggemarnya.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Musik
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Iswara N Raditya