Menuju konten utama
SNBP 2023

Tata Cara Daftar Ulang SNBP UB 2023, Jadwal dan Syarat Dokumen

Jadwal daftar ulang SNBP UB 2023, tata cara, dan syarat dokumen yang harus disiapkan.

Tata Cara Daftar Ulang SNBP UB 2023, Jadwal dan Syarat Dokumen
Universitas Brawijaya. FOTO/ub.ac.id

tirto.id - Jadwal daftar ulang SNBP UB atau Universitas Brawijaya akan dimulai 3 April 2023, pukul 10.00 WIB sampai dengan 14 April 2023, pukul 23.59 WIB.

Alur daftar ulang SNBP UB 2023 ini perlu dipahami setiap peserta yang lolos atau diterima pada pengumuman hasil SNBP.

Pengumuman SNBP 2023 sudah dipublikasi hari ini, Selasa, 28 Maret 2023, pukul 15.00 WIB.

Para peserta dapat mengecek pengumuman tersebut di laman https://pengumuman-snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ dan 38 link mirror lain.

Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) merupakan salah satu jalur dalam seleksi masuk perguruan tinggi negeri yang berbasis riwayat pembelajaran.

Peserta didik calon lulusan 2023 yang baru saja keluar dari bangku menengah dapat mengikuti seleksi ini. Syarat-syarat penilaiannya mencakup nilai rapor, portofolio, sampai prestasi.

Saat ini, pengumuman sudah disiarkan oleh penyelenggara seleksi melalui laman resmi SNPMB BPPP Kemdikbud. Selain itu, disediakan juga beberapa link mirror lain yang lebih spesifik memisahkan pengumuman per universitas.

Jadwal Daftar Ulang UB Jalur SNBP 2023

Universitas Brawijaya (UB) atau biasa disingkat Unbraw, mengedarkan pengumuman terkait penerimaan mahasiswa baru jalur SNBP 2023.

Pengumuman Nomor 4126/UN10/TM.00.02.4/2023 tersebut menjabarkan tentang tata cara daftar ulang bagi yang diterima di UB lewat jalur SNBP.

Berdasarkan ungkapan di pengumuman itu, dijelaskan bahwa siswa yang lolos seleksi dan terdata diterima mesti menjalankan beberapa kegiatan untuk registrasi ulang.

Untuk jadwal daftar ulangnya, pemberkasan secara online dapat dilakukan mulai 3 April 2023, pukul 10.00 WIB. Sementara itu, penutupan akan diadakan pada 14 April 2023, pukul 23.59 WIB.

Semua rangkaian pendaftaran ini dilakukan di laman berikut:

https://admisi.ub.ac.id/

Termasuk dalam bagian tata cara, di situs tersebut calon mahasiswa akan disuruh membuat akun terlebih dahulu. Sementara penetapan UKT akan diadakan setelah proses registrasi uang selesai, yakni pada 9 Mei 2023.

Berikut ini gambaran jadwal daftar ulang UB untuk peserta yang lolos SNBP 2023.

  • Registrasi Online (termasuk pemberkasan): 3-14 April 2023
  • Penetapan UKT Proporsional: 9 Mei 2023 (Penerima KIP Kuliah akan diinformasikan lebih lanjut)
  • Membayar UKT: Diinformasikan lebih lanjut di laman https://selma.ub.ac.id/
Selain jadwal di atas, terdapat tes kesehatan dan psikologi yang mesti dijalankan oleh calon mahasiswa prodi di Fakultas Kedokteran, Kedokteran Hewan, Kedokteran Gigi, serta Ilmu Kesehatan.

Berikut keterangan jadwal yang dituliskan dalam laman Selma UB.

  • Pemeriksaan Kesehatan: 29 Maret-14 April 2023 (sesuai domisili)
  • Unggah Soft Copy dan mengirim berkasnya (Hard Copy): 1-14 April 2023
  • Verifikasi Tim Kesehatan: 14-20 April 2023
  • Pengumuman Hasil Tes Kesehatan: 5 Mei 2023

Tata Cara dan Syarat Pemberkasan Registrasi Ulang SNBP UB 2023

Berdasarkan surat pengumuman di laman resmi Universitas Brawijaya, berikut ini tata cara dan syarat pemberkasan registrasi ulang SNBP UB 2023.

  1. Buat akun di https://admisi.ub.ac.id/ menggunakan email aktif;
  2. Login, kemudian lakukan verifikasi pemberkasan SNBP menggunakan Nama, Nomor Pendaftaran, dan Tanggal Lahir;
  3. Jika sudah, isi berkas yang diminta sistem;
  4. Unggah beberapa dokumen wajib dan berkas yang sesuai syarat prodi, misalnya foto diri (4x6), scan fotokopi rapor semester 1-5, Surat Keterangan Bebas Narkoba, Surat Keterangan Pemeriksaan Buta Warna, Hasil Tes Kesehatan dan Tes Psikologi;
  5. Lalu, jangan lupa isi pernyataan kebenaran pengisian data penghasilan penanggung biaya perkuliahan;
  6. Setelah itu, tunggu pengumuman penetapan UKT Proporsional (9 Mei 2023);
  7. Bayar UKT dengan ketentuan yang akan diinformasikan lebih lanjut.
Untuk menjelaskan syarat pemberkasan agar tak membuat rancu tata cara, berikut ini daftar berkas dan ketentuan yang mesti diserahkan calon mahasiswa TA 2023/2024 UB jalur SNBP.

1. Foto diri berukuran 4x6, formal, jelas, dan latar belakang merah

2. Scan fotokopi rapor semester 1-5

3. Surat Keterangan Bebas Narkoba (SKBN), selain FK, FKG, FKH, dan FIKES dengan ketentuan berikut:

  • Memuat minimal 3 parameter.
  • Ditandatangani dokter, distempel basah, atau tanda tangan elektronik.
  • Pemeriksaan dilakukan di fasilitas legal, misal RS Kepolisian, RSUD, Rumah Sakit Swasta, BNN, Puskesmas, atau Laboratorium.
4. Surat Keterangan Pemeriksaan Buta Warna (khusus prodi yang mensyaratkan saja)

5. Hasil Tes Kesehatan dan Tes Psikologi (khusus FK, FKG, FKH, dan FIKES)

*Syarat lain:

  1. Terbukti mengisi data tidak benar akan diberi sanksi atau digugurkan dari status calon mahasiswa.
  2. Tidak memenuhi ketentuan berarti mengundurkan diri.
  3. Pengumuman lain dan perombakan jadwal diinformasikan lewat https://selma.ub.ac.id/
  4. Layanan informasi seleksi dan semua prosedur registrasi ulang dapat mengunjungi https://haloselma.ub.ac.id/

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani