Menuju konten utama

Susunan Acara Sidang Tahunan HUT Kemerdekaan 14 Agustus di DPR RI

Sidang Tahunan MPR RI dan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT Kemerdekaan ke-75 di Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (13/8/2020).

Susunan Acara Sidang Tahunan HUT Kemerdekaan 14 Agustus di DPR RI
Pekerja menata mic di ruang rapat paripurna Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (11/8/2020). ANTARA FOTO/Nova Wahyudi.

tirto.id - Sidang Tahunan MPR RI dan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam rangka HUT Kemerdekaan ke-75, yang akan berlangsung di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (14/8/2020).

Sekretaris Jenderal DPR RI, Indra Iskandar, mengatakan agenda akan dibagi menjadi dua, sebelum dan sesudah makan siang.

Sebelum makan siang akan dilaksanakan sidang bersama DPR dan DPD. Sidang akan dibuka oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo dan akan ditutup oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.

"Dimulai pada jam sembilan pagi dan akan selesai pada pukul 10.45 WIB. Sekitar jam sebelas udah selesai," kata Indra saat dihubungi, Rabu (13/8/2020) siang.

Agenda berikutnya, kata Indra, akan dilaksanakan sesudah makan siang, mulai dari pukul 14.00 WIB sampai 16.00 WIB. Agendanya berupa Pidato Nota Keuangan Pemerintah dalam Rangka UU APBN 2021.

"Protokolnya akan sangat ketat. Semua yang mau ruang sidang wajib melakukan swab test, tanpa terkecuali. Untuk pendukung dan lain-lain, memasuki kawasan sekitar gedung wajib rapid test, tanpa terkecuali," katanya.

Bahkan, kata Indra, Presiden Joko Widodo, pimpinan MPR, DPR, dan DPD juga diwajibkan melakukan tes swab.

"Sudah bekerja sama dengan beberapa rumah sakit untuk melakukan itu, karena swab test kan membutuhkan waktu ya. Enggak bisa seperti rapid test yang beberapa menit bisa ketahuan hasilnya," tambahnya.

Kata Indra, anggota DPR RI hanya sekitar 176 orang saja yang diundang. Mereka berasal dari pimpinan DPR, Ketua dan Sekretaris Fraksi, Ketua dan Wakil Ketua Komisi, Kapoksi, Ketua AKD dan Wakul Ketua AKD. Ia melanjutkan, dari MPR RI, ada sekitar 51 orang yang diundang dan 50 orang dari DPD RI.

"Anggota yang tidak hadir secara fisik, diundang melalui virtual. Mantan presiden juga. Menteri pun yang hadir hanya Menko saja yang diundang," katanya.

Baca juga artikel terkait SIDANG TAHUNAN MPR RI atau tulisan lainnya dari Haris Prabowo

tirto.id - Politik
Reporter: Haris Prabowo
Penulis: Haris Prabowo
Editor: Maya Saputri