tirto.id - Skuat Serbia di Rusia 2018 diasuh oleh Mladen Krstajic yang sedianya berstatus caretaker menggantikan Slavoljub Muslin usai dipecat pada Oktober 2017, tak lama setelah memastikan lolos ke Rusia.
Lolos ke putaran final sebagai juara Grup D kualifikasi zona Eropa, Serbia mengemas 21 poin dari 10 pertandingan. Hingga 5 Juni 2018, Krstajic baru melakoni tiga pertandingan persahabatan bersama Serbia.
Bersama Krstajic, Serbia kalah dua kali masing-masing saat melawan Chili dan Maroko, serta memetik kemenangan ketika berhadapan dengan Nigeria.
Di Rusia 2018, pertahanan Serbia akan dikomando oleh sang kapten, Branislav Ivanovic. Bek Zenit St. Petersburg ini telah mencatatkan lebih dari seratus penampilan bersama timnas Serbia.
Pemain tersebut juga membantu Serbia mencatatkan empat kali clean sheets pada babak kualifikasi. Di sisi kiri pertahanan, Ivanovic dibantu oleh bek veteran Aleksandar Kolarov.
Sementara di lini serang, juru gedor Serbia, Aleksandar Mitrovic telah mengemas enam gol pada babak kualifikasi.
Berikut daftar pemain Serbia di Piala Dunia 2018 Rusia.
Kiper: Marko Dmitrovic (Eibar), Predrag Rajkovic (Maccabi Tel Aviv), Vladimir Stojkovic (Partizan).
Bek: Aleksandar Kolarov (Roma), Branislav Ivanovic (Zenit), Nikola Milenkovic (Fiorentina), Milan Rodic (Red Star Belgrade), Antonio Rukavina (Villarreal), Uros Spajic (Krasnodar), Dusko Tosic (Guangzhou R&F), Milos Veljkovic (Werder Bremen).
Gelandang: Marko Grujic (Liverpool), Filip Kostic (Hamburg), Adem Ljajic (Torino), Nemanja Matic (Manchester United), Sergej Milinkovic-Savic (Lazio), Luka Milivojevic (Crystal Palace), Nemanja Radonjic (Red Star Belgrade), Dusan Tadic (Southampton), Andrija Zivkovic (Benfica).
Penyerang: Luka Jovic (Eintracht Frankfurt), Aleksandar Mitrovic (Newcastle United), Aleksandar Prijovic (PAOK).
Editor: Ibnu Azis