Menuju konten utama

Sinopsis The Unforgivable: Film Sandra Bullock, Tayang di Netflix

Sinopsis film The Unforgivable: kisah perjuangan perempuan eks napi 20 tahun untuk menemukan adiknya yang lama hilang.

Sinopsis The Unforgivable: Film Sandra Bullock, Tayang di Netflix
Ilustrasi Netflix. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Film The Unforgivable telah tayang di Netflix. Sandra Bullock bermain sebagai pemeran utama di film berdurasi 1 jam 54 menit ini. Sang aktris beradu peran dengan Vincent D'Onofrio, dan Viola Davis.

The Unforgivable menceritakan seorang perempuan yang mendapatkan pembebasan setelah menjalani hukuman penjara karena kasus pembunuhan. Setelah keluar dari penjara, dia kemudian mencari adiknya yang tidak terurus karena dirinya mendekam dalam sel.

Film ini merupakan karya sutradara Nora Fingscheidt. Ceritanya disusun dari hasil kolaborasi Peter Craig, Hillary Seitz, dan Courtenay Miles.

The Unforgivable diadaptasi dari miniseri di tahun 2009 yang ditulis Sally Wainwright, dan mendapatkan debutnya pada 24 November 2021.

Sekalipun terbilang film baru, film tersebut sudah memenangi penghargaan dalam ajang Woman Film Critics Circle Awards 2021. Ada dua penghargaan yang berhasil diraih pada kategori Best Female Action Hero dan Courage in Acting Award yang dimenangkan Sandra Bullock. Di IMDb, ratingnya juga tinggi dengan skor 7.2/10.

Sinopsis The Unforgivable

Film The Unforgivable menceritakan tentang Ruth Slater yang mendapatkan pembebasan bersyarat setelah 20 tahun menjalani hukuman di penjara. Dia terlibat dalam kasus pembunuhan polisi.

Setelah mendapatkan pembebasan bersyarat, Ruth memulai harinya hidup bermasyarakat. Namun, tidak mudah bagi Ruth menjalani kehidupan baru. Lingkungannya masih menganggap Ruth sebagai sosok pembunuh. Warga di sekitar tempat tinggalnya kerap memandang sinis dan mengucilkan Ruth.

Kesulitan hidup Ruth selanjutnya adalah mendapatkan pekerjaan. Dia rela menjalani pekerjaan apa pun untuk menyambung hidup sesuai dengan kemampuan yang dimilikinya.

Ruth mengais rezeki dengan menjadi tukang bersih-bersih di pabrik pengepakan ikan, dan melakukan pekerjaan sampingan lainnya.

Diam-diam ada rekan kerja Ruth di pabrik perikanan yang menaruh hati padanya. Pria tampan tersebut beberapa kali mencoba mendekati, tapi Ruth tidak terlalu menanggapi. Sebab, dalam pikiran Ruth hanya ingin menemukan adik yang ditinggalkan saat berusia 5 tahun sewaktu dirinya masuk bui.

Adik Ruth yang bernama Katy ternyata telah diadopsi oleh orang tua muda. Dulu Katy mengalami kecelakaan yang membuatnya trauma. Orang tua angkatnya berusaha merehabilitasi ingatan Katy dari pikiran buruk, termasuk menghapus jejak ingatan soal Ruth.

Ruth juga mendapatkan hambatan dari segi hukum sehingga sulit bertemu langsung dengan Katy. Dalam syarat pembebasannya, Ruth dilarang berkomunikasi dengan Katy.

Apa yang akan dilakukan Ruth selanjutnya demi bisa menjalin hubungan kembali dengan sang adik?

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Addi M Idhom