Menuju konten utama

Sinopsis Serial Barbie Dreamhouse Adventure Tayang di RTV Hari Ini

Sinopsis Barbie Dreamhouse Adventure yang tayang di stasiun televisi Rajawali TV RTV mulai hari ini, Kamis (27/8/2020) pukul 11.30 WIB.

Sinopsis Serial Barbie Dreamhouse Adventure Tayang di RTV Hari Ini
Barbie Dreamhouse Adventure. foto/https://play.barbie.com/

tirto.id - Serial animasi Barbie Dreamhouse Adventure akan tayang di stasiun televisi Rajawali TV RTV mulai hari ini, Kamis (27/8/2020) pukul 11.30 WIB. Serial yang telah menginjak musim keempat ini berjumlah 49 episode.

Sinopsis Barbie Dreamhouse Adventure

Ini kisah tentang kehidupan Barbie. Kita akan mengikuti kisah Barbie bersama orangtuanya. Adapula keseruannya dengan saudara perempuan seperti Skipper, Stacie, dan Chelsea.

Hidup tentu belum lengkap tanpa kedatangan teman baik. Ini pula yang akan tersaji, kehidupan Barbie dengan para sahabat dan tetangganya yaitu Nikki, Daisy, Renee, Teresa, dan Ken.

Banyak tingkah lucu dari karakter perempuan yang lucu dan cantik ini. Tidak ketinggalan pula berbagai petualangan seru yang tidak akan berakhir dengan cepat. Tidak hanya hubungan sesama manusia, ada andil pula para binatang seperti kuda, anjing peliharaan, dan lainnya.

Pada episode satu musim pertama yang akan tayang hari ini, Barbie dan keluarganya sedang berbincang di ruang keluarga. Mereka melihat di televisi sekumpulan lumba-lumba di sebuah laut yang indah. Mereka semua merasa kagum dan ingin ke sana.

Tidak lama setelah itu, ayah Barbie memberi kejutan bahwa mereka akan pergi liburan ke Kosta Rika, tempat para lumba-lumba yang ada di televisi. Semua orang senang termasuk Barbie. Sayangnya, liburan mereka akan berlangsung besok, bertepatan dengan hari pertama Barbie masuk kerja di Water Park.

Barbie sudah mencoba untuk berbicara dengan bosnya, sayangnya gagal. Dia tidak boleh absen untuk persiapan acara di Water Park. Kini Barbie bimbang, akan masuk kerja atau ikut liburan bersama keluarga.

Barbie Dreamhouse Adventure berada dalam arahan sutradara Patrice Berube, Conrad Helten, dan kawan-kawan. Sementara para penulis naskah di antaranya Ann Austen dan Grant Moran. IMDb memberi skor serial ini 6,7/10 dari 269 penilai.

Selain Barbie Dreamhouse Adventure, berikut beberapa film lain karya penulis naskah Ann Austen:

  • Molly of Denali (2019-2020)
  • ReBoot: The Guardian Code (2018)
  • Kody Kapow (2018)
  • Robyn Hoodie (2017)
  • We're Lalaloopsy (2017)
  • Valt the Wonder Deer (2017)
  • The Snowy Day (2016)
  • Kuu Kuu Harajuku (2016)
  • Power Rangers Dino Charge (2016)
  • Dragons: Race to the Edge (2016)

Baca juga artikel terkait FILM ANIMASI atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yulaika Ramadhani