tirto.id - Film Polaroid akan tayang perdana (premier) di Bioskop Trans TV pada 28 Oktober 2023. Jika tidak ada perubahan dari stasiun televisi, penayangannya dilakukan pukul 21.30 WIB. Dalam versi layar lebar, film tersebut memiliki durasi 1 jam 28 menit.
Polaroid merupakan film yang dirilis pada 2019 silam. Alur ceritanya disusun oleh Blair Butler bersama Lars Klevberg. Lars sekaligus menjadi sutrdaranya.
Kisahnya ditata seperti film The Ring atau Final Destination dan berfokus pada keberadaan kamera polaroid bertuah. Suatu hari kamera tersebut ditemukan remaja putri bernama Bird Fitcher. Dari situlah mulai terjadi hal aneh yaitu siapa pun yang berfoto dengan kamera ini akan ditemukan meninggal.
Aktris yang berada di balik sosok Bird Fitcher yaitu Kathryn Prescott. Dirinya beradu peran dengan Tyler Young, Samantha Logan, Keenan Tracey, Priscilla Quintana, Javier Botet, dan Davi Santos. Proses syuting banyak dilakukan di Dartmouth, Nova Scotia, Kanada.
Situs IMDb menunjukkan rating filmPolaroid memiliki skor 5,1/10. Pendapatan globalnya sampai sekarang sudah menembus lebih dari 1,7 juta dolar AS.
Sinopsis Film Polaroid
FilmPolaroid mengisahkan seorang remaja putri bernama Bird Fitcher yang memperoleh hadiah kamera polaroid dari temannya, Tyler Drew. Menurut pengakuan Tyler, dia mendapatkannya dari sebuah bazar. Karena dijual murah, dia pun membelinya.
Bird amat senang dengan pemberian itu. Penampilan polaroid ini memang sudah tua, tetapi fungsinya masih tetap prima. Hasil cetakannya di kertas foto polaroid juga masih bagus.
Suatu hari, Bird menghadiri pesta kostum. Di diajak temannya, Kasey, untuk datang bersama-sama. Bird ke sana sambil membawa kamera polaroidnya untuk mengabadikan berbagai momen yang ada.
Di tempat itu, Bird bertemu dengan Devin, Mina, Conner dan Avery sang tuan rumah. Di akhir acara, sebagian peserta melakukan foto bersama. Setelah itu, Bird merasa dirinya ada yang mengikuti tapi bukan sesuatu yang kasat mata.
Tiba-tiba Tyler ditemukan tewas mengenaskan di rumahnya. Bird yang masih di tempat pesta sangat terkejut dengan kabar itu. Di saat bersamaan, Bird melihat foto bersama dengan teman-temannya di pesta telah tampak sesosok bayangan lain yang ikut tertangkap kamera.
Besoknya, teman Bird yang bernama Avery juga dikabarkan tewas. Dia menghembuskan napas terakhir setelah lehernya terpuntir.
Keganjilan ini pun lalu coba diungkap Bird dengan melihat bidikan foto pada Tyler. Hasilnya sama, ada bayangan yang tertangkap kamera sedang berada di samping Tyler. Bird mulai curiga jika kamera polaroidnya adalah penyebab kematian temannya.
Bird merasa terpanggil untuk menghentikan kutukan kamera polaroid. Dia mengerahkan segala upaya agar teman-temannya tidak tewas.
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis