Menuju konten utama

Sinopsis Luce di Mola TV: Sisi Kelam Siswa Berprestasi

Diperankan oleh Naomi Watts dan Octavia Spencer, Luce memiliki durasi satu jam 49 menit.

Sinopsis Luce di Mola TV: Sisi Kelam Siswa Berprestasi
Poster Film Luce. Wikimedia commons/fair use

tirto.id - Luce sudah bisa disaksikan di Mola TV. Film ini rilis 2019 dan bercerita tentang murid SMA yang menjadi atlet serta anggota debat yang populer.

Diperankan oleh Naomi Watts dan Octavia Spencer, Luce memiliki durasi satu jam 49 menit.

Luce berada dalam arahan Julius Onah dengan J.C. Lee membantu dalam hal penulisan naskah. Film ini berada dalam naungan studio produksi Dream Factory Group.

Rotten Tomatoes memberi skor film ini sebesar 90 persen, dengan versi penonton sebesar 77 persen. Sementara IMDb memberi skor sebesar 6,7/10 dari 9.243 penilai.

Selama penayangannya di bioskop, Box Office Mojo mencatat penghasilan Luce lebih dari 2,2 juta dolar Amerika Serikat. Lebih dari 257 ribu dolar berasal dari penayangan secara internasional.

Selain Luce, Julius Onah juga merupakan sutradara The Cloverfield Paradox (2018), Avicii: Broken Arrows (2015), The Girl Is in Trouble (2015), Big Man (2012), Drik nu Agnes (2011), dan Goodbye Chicken, Farewell Goat (2010).

Sinopsis Luce

Apabila ada siswa yang menjadi contoh ideal, mungkin Luce salah satunya. Selain berprestasi dalam bidang atletik, dia juga cerdas. Di beberapa kesempatan, Luce manjadi perwakilan sekolah dalam lomba debat.

Luce hidup di keluarga yang harmonis. Dia merupakan anak angkat dari Amy, seorang dokter anak dan Peter, seorang pengacara. Orangtuanya mengadopsi Luce dari Eritrea, daerah yang sedang dilanda perang.

Pada suatu ketika, Harriet sebagai guru sejarah memberikan tugas menulis esai pada murid-muridnya, termasuk Luce.

Harriet salah satu guru yang terkesan dengan kecerdasan Luce. Namun hal itu berubah ketika dia membaca esai Luce.

Kala itu Luce menulis tentang revolusi. Dalam poin-poinnya, Luce manyatakan bahwa kekerasan kadang menjadi kebutuhan untuk melawan kolonialisme.

Sejak melihat tulisan Luce, Harriet menjadi khawatir. Dia membicarakan hal itu pada Amy dan Peter. Kemudian mereka berbicara dengan Luce. Namun Luce berkata bahwa dia hanya mengerjakan tugas seperti yang Harriet perintahkan.

Sebanarnya kecemasan Harriet pada Luce terkait sebuah kepribadian yang selama ini tersembunyi. Ternyata hal itu mulai terlihat. Untuk mempertahankan citranya sebagai anak baik, Luce justru melakukan beberapa tindakan di luar batas.

Selain Naomi Watts sebagai Amy Edgar dan Octavia Spencer sebagai Harriet Wilson, pemain lain yang bergabung di antaranya Kelvin Harrison Jr. sebagai Luce Edgar, Tim Roth sebagai Peter Edgar, Norbert Leo Butz sebagai Principal Dan, Andrea Bang sebagai Stephanie Kim, Marsha Stephanie Blake sebagai Rosemary, dan Astro sebagai Deshaun Meeks.

Baca juga artikel terkait FILM MOLA TV atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Nur Hidayah Perwitasari