Menuju konten utama

Sinopsis Film Tumbal Kanjeng Iblis yang Tayang di Bioskop XXI

Sinopsis Tumbal Kanjeng Iblis, film horor yang bakal tayang di bioskop XXI mulai 22 Desember 2022.

Sinopsis Film Tumbal Kanjeng Iblis yang Tayang di Bioskop XXI
Tumbal Kanjeng Iblis. youtube/visinema pictures

tirto.id - Tumbal Kanjeng Iblis menambah panjang daftar film horor Indonesia yang mengangkat tema pesugihan. Film tentang pemuja setan ini dijadwalkan rilis pada 22 Desember 2022 mendatang dan dapat disaksikan di jaringan bioskop XXI.

Tumbal Kanjeng Iblis merupakan film besutan sutradara Mizam Fadilah Ananda yang diproduksi oleh Visinema Pictures dan Legacy Pictures. Skenario film ini pun dipercayakan kepada Angga Dwimas Sasongko, M. Irfan Ramli, dan Ifan Ismail.

Selain sebagai penulis, Angga Dwimas Sasongko yang pernah mengarahkan film Mencuri Raden Saleh (2022) ini juga bertindak sebagai produsernya.

Penyanyi sekaligus aktris Sheryl Sheinafia didapuk sebagai pemeran utama bernama Tia. Dalam filmnya, Tia diceritakan sedang mencari kakaknya yang hilang, namun ia justru berhadapan dengan sebuah aliran sesat yang berbahaya.

Tumbal Kanjeng Iblis pun menjadi film horor pertama Sheryl Sheinafia. Pelantun tembang Kutunggu Kau Putus ini akan beradu peran dengan Putri Ayudya, Omar Daniel, Miller Khan, Teuku Rifnu Wikana, dan Yunita Siregar.

Sinopsis Film Tumbal Kanjeng Iblis

Film ini berfokus pada gadis muda bernama Tia (Sheryl Sheinafia) yang kehilangan seorang kakak. Kakaknya dulu pernah kuliah di luar kota, tetapi sudah dua tahun menghilang tanpa kabar.

Belakangan, Tia terus mendapat bisikan aneh yang menyuruhnya untuk mencari sang kakak. Bila tidak, ayahnya yang bernama Yusuf akan meninggal.

Tia akhirnya menyelidiki kepergian kakaknya yang misterius hanya dengan berbekal selembar foto. Berkat petunjuk dari foto tersebut, Tia menemukan sebuah rumah kos dekat kampus dan mulai tinggal di sana.

Rumah kos itu dimiliki oleh pasangan suami istri bernama Jefri (Miller Khan) dan Rosa (Putri Ayudya) yang begitu ramah. Namun Tia bisa mencium ada yang tidak beres di balik keramahan Bu Rosa.

Tia juga bertemu dengan Nathan (Omar Daniel), pemuda misterius yang terus menyuruh Tia segera pergi dari rumah kos Bu Rosa. Sementara itu, satu per satu peristiwa aneh mulai terjadi di dalam kos dan Tia merasa dirinya sedang diteror oleh sesuatu yang jahat.

Tanpa Tia sadari, ia rupanya sedang berhadapan dengan sebuah sekte yang memuja Kanjeng Iblis. Namun pemujaan itu membutuhkan tumbal dan harus mengorbankan banyak jiwa, sedangkan Tia mungkin akan jadi korban selanjutnya.

Baca juga artikel terkait FILM BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Film
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yantina Debora