Menuju konten utama

Sinopsis Film The Flash, Pemain, Trailer: Ada Batman & Supergirl

Sinopsis film The Flash, daftar pemain, dan kapan tayang di bioskop? 

Sinopsis Film The Flash, Pemain, Trailer: Ada Batman & Supergirl
The Flash. youtube/DC

tirto.id - Film The Flash akan tayang di bioskop berbagai dunia mulai 16 Juni 2023. Film ini akan membawa Flash ke dunia DC Multiverse yang membuatnya bertemu dan bekerja sama dengan pahlawan super lain. Dua sosok pahlawan super yang menjadi rekan Flash adalah Batman dan Supergirl.

Film The Flash ini menjadi reuni dari beberapa sosok pahlawan super di masa lalu. Tokoh Barry Allen sebagai orang yang berada di balik topeng Flash yaitu aktor Ezra Miller.

Ezra beradu akting dengan Ben Affleck dan Michael Keaton yang keduanya memerankan sosok Bruce Wayne atau Batman.

Mengutip Antara, Ben Affleck memutuskan penampilannya sebagai Batman di film The Flash untuk terakhir kalinya.

Ben pernah mendapati dirinya dalam situasi buruk yang membawanya pada kecanduan alkohol saat syuting menjadi Batman di film Justice League (2017).

Bahkan, Ben akhirnya batal tampil dalam film solo Batman kendati akhirnya berkesempatan kembali tampil pada film Zack Snyder's Justice League (2021).

Ben merasa beruntung dilibatkan pada The Flash karena berkesempatan kembali mendalami karakter Batman. Dia sangat berharap setelah ini, karakter Batman tetap dijaga oleh penerusnya.

"Saya mungkin tidak pernah mengatakan ini, ini akan menjadi bagian paling favorit dalam pendalaman karakter Batman dan interpretasi tentang Batman bagi saya, semuanya ada dalam film The Flash," kata Ben.

Mengutip IMDb, aktor lain yang turut mendukung The Flash antara lain Michael Shannon sebagai Jenderal Zod, Kiersey Clemons sebagai Irist West, dan Antje Traue selaku Faora-UI.

Karakter Supergirl diperankan oleh Sasha Calle yang mengorbitkan kembali Girl of Steel di layar lebar sejak terakhir muncul pada tahun 1984.

Alur cerita The Flash disusun oleh Joby Harold dan Christina Hodson. Cerita tersebut diinterpretasikan melalui tata adegan oleh sutradara Andy Muschietti. Film ini diproduksi hasil kerjasama antara DC Comics, DC Entertainment, dan Warner Bros.

Sinopsis Film The Flash

Situs Collider menjelaskan, film The Flash bercerita tentang Barry Allen yang berpikiran untuk kembali ke masa lalu.

Dia ingin menggunakan kekuatannya sebagai Flash untuk mengubah peristiwa yang terjadi di zaman lampau. Ada hal buruk yang telah terjadi pada keluarganya dan dia ingin semua peristiwa itu.

Saat berubah menjadi Flash, Barry segera memacu larinya secepat mungkin untuk melintasi garis waktu. Perjalanan itu mulanya lancar-lancar saja. Namun, mendadak Flash menabrak garis waktu lain yang dan membuatnya terpental di zaman yang tidak diduga sebelumnya.

Flash berada di situasi sewaktu Jenderal Zaod masih berkuasa. Zod memiliki ambisi untuk melakukan pemusnahan. Situasi dunia tidak lagi aman dengan keberadaan Zod.

Di zaman itu, Flash juga bertemu kembarannya yang masih muda dan kedua orang tuanya. Hanya saja, kondisi dunia yang makin rusuh membuatnya harus tetap berada di sana dan melawan Zod beserta pasukannya.

Di sisi lain, Flash membujuk para pahlawan super lain untuk turut bergabung dengannya. Dia bertemu Batman yang akhirnya bersama-sama membebaskan pahlawan super dari planet Krypton, yaitu Supergirl. Ketiganya lalu bersatu untuk menyelamatkan dunia.

Para pahlawan super wajib menang dalam pertarungannya ini. Sebab, hal tersebut akan sangat berpengaruh pada kehidupan di masa depan. Tapi, hal yang masih menjadi misteri, apakah hanya dengan mengalahkan Zod sudah selesai semua permasalahan yang ada?

Trailer Film The Flash

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Film
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo