Menuju konten utama

Sinopsis Film Lukisan Ratu Kidul yang Tayang 4 April 2019

Film ini mengisahkan misteri lukisan Nyi Roro Kidul yang disimpan di dalam rumah tua.

Sinopsis Film Lukisan Ratu Kidul yang Tayang 4 April 2019
Film Lukisan Ratu Kidul yang Rilis 4 April 2019. Instagram/deecompany_official

tirto.id - Film Lukisan Ratu Kidul mengisahkan misteri di balik lukisan Nyi Roro Kidul yang dibuat pada tahun 70-an. Film ini dijadwalkan rilis di bioskop Indonesia pada Kamis (4/4/2019).

Dikutip dari situs web Film Indonesia, dua kakak beradik Dimas (Teuku Zacky) dan Satria (Wafda Saifan) kehilangan ayah mereka karena meninggal dunia. Saat ayahnya meninggal, masih banyak pertanyaan yang belum sempat terjawab.

Sang ayah meninggalkan banyak misteri seperti latar belakang kakek mereka, Rusdi Sudibyo, yang merupakan pelukis pada tahun 80-an, cerita kematian ibu mereka, sampai rumah yang tidak mereka tahu keberadaannya dan tiba-tiba diwariskan.

Dimas mengajak istrinya, Astrid (Ussy Sulistyawaty) dan anaknya Sandra mengunjungi rumah tersebut untuk mencari jawaban. Saat melihat seisi rumah, Dimas merasa tidak asing dengan semua barang dan suasananya. Dia seakan pernah melihat itu semua saat masih kecil.

Satria menemukan berbagai barang yang membuat dirinya yakin, rumah tersebut mungkin pernah ditinggali oleh mereka sewaktu kecil. Ketika malam datang, muncul sosok wanita berpakaian Jawa ningrat, yang menghantui Satria.

Dimas justru menyibukkan diri untuk menjual rumah tersebut ke seorang kolektor yang percaya ada sebuah lukisan di rumah tersebut yang bernilai sangat tinggi. Lukisan yang kemudian ditemukan oleh Sandra.

Lukisan Ratu Kidul karya sang kakek, yang merupakan sumber malapetaka keluarga Soedibyo selama puluhan tahun. Sosok di balik lukisan itu kini mengancam keselamatan Dimas, Satria, Astrid dan Sandra.

Dimas dan keluarganya perlu mengungkap jawaban yang tersimpan di dalam lukisan Nyi Roro Kidul. Bukan hanya untuk keluarganya juga untuk kebaikan masyarakat yang lebih luas.

Selain Teuku Zacky, Ussy, dan Wafda, film ini juga dibintangi Fadika Royandi, Elsa Diandra, Fuad Idris, Tegar Sastra dan Egi Fedly.

Lukisan Ratu Kidul merupakan film karya sutradara Ginanti Rona serta penulis Husein M. Atmodjo. Film ini berada dalam naungan studio produksi Blue Water Films dan Dee Company.

Per hari ini, Selasa (2/4/2019), trailer Lukisan Ratu Kidul sudah mendapat 2,5 juta kali penayangan sejak diunggah di akun YouTube MD Pictures pada 20 Fabruari 2019.

Trailer Lukisan Ratu Kidul bisa dilihat melalui video di bawah ini.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dipna Videlia Putsanra