Menuju konten utama

Sinopsis "5 Days of War", Film yang Tayang di Trans TV Malam Ini

Bioskop Trans TV malam ini akan menayangkan film "5 Days of War" yang dibintangi oleh Rupert Friend.

Sinopsis
Film 5 Days of War. FOTO/Imdb

tirto.id - "5 Days of War", film tentang kerja jurnalis pada masa perang, akan tayang di stasiun televisi Trans TV pada Sabtu (16/03/19) pukul 21.00 WIB.

Tahun 2007, saat perang Irak sedang bergejolak, Thomas Adress (Rupert Friend), seorang jurnalis dari Amerika Serikat (AS), bertugas meliput kejadian tersebut.

Meliput perang tentu penuh dengan risiko, termasuk kematian. Nahasnya, hal tersebut benar terjadi. Bukan pada Thomas, tapi rekannyalah yang meninggal dalam meliput perang.

Dalam keadaan kekacauan tersebut, Thomas diselamatkan oleh tentara Georgia. Dia berhasil kembali ke AS dalam keadaan hidup. Kekelaman menyelimuti Thomas akan kematian rekannya.

Satu tahun berselang sejak liputannya di Irak, terjadi konflik antara Georgia dan Rusia. Atas saran temannya yang menjadi salah satu korban perang Georgia, Thomas kembali terbang menuju Georgia untuk meliput perang.

Thomas datang bersama juru kameranya, Richard Coyle (Sebastian Ganz). Sebelum memasuki daerah yang rawan dan berbahaya, Thomas dan Coyle mempelajari seluk-beluk Georgia. Konflik semakin meningkat dan membuat Thomas terjebak dalam baku tembak dan serangan udara.

Dibantu oleh warga lokal (Emmanuelle Chriqui) dan tentara Georgia, Captain Rezo Avaliani (Johnathon Schaech) yang duhulu membantunya di Irak, Thomas dan Coyle bisa selamat. Pertemuan dengan Avaliani memberi pengaruh besar terhadap misi Thomas. Misi yang tadinya hanya meliput perang berbelok menjadi merekam kekejaman pihak Rusia.

Bukti kekejaman perang Rusia sudah didapatkan oleh Thomas. Namun pihak Rusia tentu tidak mau kelakuannya diketahui oleh dunia. Kerja berbahaya Thomas juga semakin berat di saat dunia seakan menutup mata akan konflik yang terjadi. Terlebih sedang ada hajatan besar seperti Olimpiade 2008. Thomas berada lima hari di Goergia dalam keadaan perang. Dia berharap lima hari tersebut bisa membuat dunia sadar akan kerugian perang selamanya.

Film karya sutradara Renny Harlin dan penulis Mikko Alanne dan David Battle ini tayang perdana pada 19 Agustus 2011. Berdurasi 113 menit, "5 Days of War" berada dalam naungan studio produksi Anchor Bay Entertainment.

"5 Days of War" menerima skor 32 persen dari laman Rotten Tomatoes. Sementara penonton memberi skor 36 persen. Situs IMDb memberi skor 5,6 dari 10.

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Ibnu Azis