Menuju konten utama
Jadwal Liga Inggris Live SCTV

Siaran Langsung Leeds vs Chelsea & Jadwal EPL 2022 SCTV Malam Ini

Siaran langsung Leeds vs Chelsea dalam jadwal Liga Inggris (EPL) malam ini, live SCTV & Mola TV, Kamis (12/5/2022) dini hari, mulai pukul 01.30 WIB.

Siaran Langsung Leeds vs Chelsea & Jadwal EPL 2022 SCTV Malam Ini
Pemain Chelsea Hakim Ziyech mencetak gol pertama ke gawang Tottenham Hotspur dan menyumbang kemenangan 2-0 pada kejuaraan Liga Primer di Stamford Bridge, London, Inggris, Minggu (23/1/2022). ANTARA FOTO/Reuters/Peter Cziborra/FOC/djo

tirto.id - Siaran langsung Leeds vs Chelsea dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) malam ini bisa ditonton melalui SCTV. Jalannya pertandingan di Stadion Elland Road markas Leeds, juga bisa diikuti via live streaming Mola TV pada Kamis (12/5/2022) dini hari, mulai pukul 01.30 WIB.

Laga malam ini atau dini hari nanti punya arti yang sangat besar bagi kedua kubu. Chelsea yang tengah berjuang mengamankan tiket Liga Champions (UCL) musim depan, wajib memaksimalkan duel kontra Leeds.

Mengingat para pesaing The Blues bakal bakal saling sikut dalam duel Tottenham vs Arsenal. Dan bukan tidak mungkin Chelsea bisa memastikan tiket UCL pada tengah pekan ini.

Di sisi lain, Leeds United juga sangat butuh kemenangan untuk menghindari degradasi. Berbekal 34 poin, Leeds masih terlibat persaingan sengit dengan Burnley di batas zona aman, dan keduanya mempunyai jumlah poin yang sama.

Jadwal Leeds vs Chelsea Malam Ini

Chelsea (67 poin) memang punya kans untuk menyegel tiket UCL pada pekan ini. Dengan syarat dini hari nanti The Blues bisa menundukkan Leeds, kemudian pada laga hari Jumat (13/5/2022), Arsenal (66 poin) bisa mengalahkan Tottenham (62 poin).

Jika skenario itu terwujud, maka Chelsea akan punya keunggulan bersih 8 poin atas Spurs, dan dengan menyisakan 2 pertandingan saja pada musim ini.

Fokus merebut kemenangan jelas menjadi target tim asuhan Thomas Tuchel. Akan tetapi Chelsea juga tak boleh terlalu memforsir kekuatan, lantaran mereka juga wajib memperhatikan laga Final Piala FA 2021/2022 pada akhir pekan ini kontra Liverpool.

Satu nilai lebih Chelsea jelang laga malam ini adalah soal kepercayaan diri mereka tiap melakoni laga tandang. Pada EPL musim ini, raihan Chelsea untuk laga away mencapai 37 poin, jumlah itu ternyata lebih banyak ketimbang partai home yang baru menghasilkan 30 poin saja.

"Kami memang menyadari bahwa jumlah poin tandang kami lebih banyak dibanding kandang. Kami tidak punya penjelasan soal itu. Tapi semoga statistik itu bisa membantu kami dalam laga nanti," kata Tuchel.

Di kubu seberang, Leeds tentu harus menyiapkan strategi khusus guna meladeni tim seperti Chelaea. Pasalnya musim ini Leeds tak pernah menang ketika bertemu tim-tim besar, seperti: Chelsea, Manchester City, Liverpool, Arsenal, maupun Tottenham. Dua laga terakhir Leeds seolah memberi bukti, ketika mereka menyerah di tangan Man City dan Arsenal.

"Saya pikir bermain pragmatis dalam momen seperti ini melawan tim besar, selalu menjadi hal penting. Tapi kami juga tak boleh lupa untuk bermain agresif menyerang, karena laga dimainkan di kandang sendiri," ucap pelatih Leeds, Jesse Marsch.

Prediksi Susunan Pemain Leeds United vs Chelsea

Leeds tanpa Luke Ayling dalam laga kali ini, sebagai imbas hukuman kartu merah. Posisi bek kanan kemungkinan besar akan diisi Jamie Shackleton. Beberapa pemain Leeds lain seperti Stuart Dallas, Patrick Bamford, dan Adam Forshaw juga akan absen karena cedera.

Sedangkan bagi Chelsea permasalahannya adalah rotasi pemain. Jelang Final FA Cup pada akhir pekan nanti, Tuchel diprediksi bakal mengistirahatkan sejumlah pemain utama.

Leeds United (4-2-3-1): Illan Meslier; Jamie Shackleton, Diego Llorente, Liam Cooper, Junior Firpo; Kalvin Phillips, Mateusz Klich; Raphinha, Jack Harrison, Daniel James; Rodrigo Moreno. Pelatih: Jesse Marsch

Chelsea (3-4-1-2): Edouard Mendy; Andreas Christensen, Antonio Rudiger, Malang Sarr; Cesar Azpilicueta, Marcos Alonso, Mateo Kovacic, Ruben Loftus-Cheek; Mason Mount; Timo Werner, Kai Havertz. Pelatih: Thomas Tuchel

Rekor Head to Head (H2H) Leeds United vs Chelsea

Bertandang ke Stadion Elland Road bakal jadi tantangan tersendiri bagi Chelsea. Pasalnya The Blues tak pernah menang di markas Leeds tersebut dalam 5 kesempatan terakhir di Liga Inggris. Rentetan hasil yang dituai Chelsea hanya 3 kali imbang dan 2 kekalahan di Elland Road.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Leeds United vs Chelsea:

11-12-2021: Chelsea vs Leeds United 3-2

13-03-2021: Leeds United vs Chelsea 0-0

05-12-2020: Chelsea vs Leeds United 3-1

19-12-2012: Leeds United vs Chelsea 1-5

15-05-2004: Chelsea vs Leeds United 1-0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Leeds United:

08-05-2022: Arsenal vs Leeds United 2-1

30-04-2022: Leeds United vs Manchester City 0-4

25-04-2022: Crystal Palace vs Leeds United 0-0

09-04-2022: Watford vs Leeds United 0-3

02-04-2022: Leeds United vs Southampton 1-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Chelsea:

07-05-2022: Chelsea vs Wolverhampton 2-2

01-05-2022: Everton vs Chelsea 1-0

28-04-2022: Manchester United vs Chelsea 1-1

24-04-2022: Chelsea vs West Ham 1-0

20-04-2022: Chelsea vs Arsenal 2-4

Live Streaming Leeds United vs Chelsea

Pertandingan Leeds United vs Chelsea dalam lanjutan jadwal Liga Inggris (EPL) malam ini, dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV juga siaran langsung SCTV.

Untuk menyaksikan tayangan Mola TV, Anda dapat memilih beberapa opsi berlangganan bulanan. Yakni paket: Entertainment+Sport Single Stream (Rp66.000), Entertainment+Sport Double Stream (Rp99.000), atau Entertainment+Sport Family Stream (Rp176.000).

Link Live Streaming Leeds United vs Chelsea - SCTV

Link Live Streaming Leeds United vs Chelsea - Mola TV

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2022 atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama