Menuju konten utama

Sesi 1 dan 2 Tes UTBK SNBT 2024 Gelombang 2 Dimulai Jam Berapa?

Informasi mengenai waktu dimulainya sesi 1 dan sesi 2 tes UTBK SNBT gelombang 2, berikut jadwal selengkapnya.

Sesi 1 dan 2 Tes UTBK SNBT 2024 Gelombang 2 Dimulai Jam Berapa?
Peserta mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer- Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) di FEB Universitas Gadjah Mada (UGM), Sleman, D. I Yogyakarta, Jumat (3/5/2024). Sebanyak 18.726 peserta mengikuti UTBK-SNBT di UGM yang digelar hingga 7 Mei 2024. ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/agr/foc.

tirto.id - Peserta UTBK SNBT 2024 perlu mengetahui informasi mengenai waktu dimulainya sesi 1 dan sesi 2 tes UTBK SNBT gelombang 2 yang sudah dirilis oleh Panitia Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024.

Tes Ujian Tulis berbasis Komputer Seleksi Nasional Berdasarkan Tes atau UTBK SNBT tahun 2024 gelombang 2 dimulai pada 14 Mei hingga 20 Mei 2024.

Tes ini merupakan seleksi masuk PTN (Perguruan Tinggi Negeri) dengan menggunakan nilai UTBK untuk menentukan kelulusan calon mahasiswa.

Sesi 1 dan 2 Ujian UTBK SNBT 2024 Gelombang 2 Dimulai Jam Berapa?

Pelaksanaan UTBK SNBT 2024 gelombang 2 ini dilaksanakan dalam dua sesi, yaitu sesi 1 atau sesi pagi, dan sesi 2 atau sesi siang.

Dilansir dari Surat Edaran Tim Pelaksana SNPMB tentang Penyesuaian Waktu Pelaksanaan dan Jadwal UTBK 2024, jadwal UTBK SNBT 2024 gelombang 2 untuk sesi 1 dan sesi 2 akan dimulai pada jam berikut:

Jadwal Senin – Kamis, serta Sabtu dan Minggu

WIB

Sesi 1 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar, Sumatra selain Lampung) : pukul 07.15 WIB

Sesi 2 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar) : pukul 13.00 WIB

Sesi 3 (Sumatera selain Lampung) : pukul 13.30 WIB

WITA

Sesi 1 : pukul 08.15 WITA

Sesi 2 : pukul 14.00 WITA

WIT

Sesi 1 : pukul 09.15 WIT

Sesi 2 : pukul 15.00 WIT

Jadwal UTBK Hari Jumat

WIB

Sesi 1 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar, Sumatra selain Lampung) : pukul 07.15 WIB

Sesi 2 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar) : pukul 13.45 WIB

Sesi 2 (Sumatera selain Lampung) : pukul 14.15 WIB

WITA

Sesi 1 : pukul 08.15 WITA

Sesi 2 : pukul 14.00 WITA

WIT

Sesi 1 : pukul 09.15 WIT

Sesi 2 : pukul 15.00 WIT

Rundown Lengkap Tes UTBK SNBT 2024 Gelombang 2

Berikut ini adalah informasi rundown lengkap tes UTBK SNBT 2024 gelombang 2:

1. Senin – Kamis, serta Sabtu dan Minggu

WIB

Sesi 1 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar, Sumatera selain Lampung)

07.15 – 08.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

08. 45 – 10. 30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Sesi 2 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar)

13.00 – 14.30 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

14.30 – 16.15 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Sesi 2 (Sumatera selain Lampung)

13.30-15.00 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

15.00-16.45 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

WITA

Sesi 1

08.15 – 09.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

09.45 – 11.30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Sesi 2

14.00 – 15. 30 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

15.30 – 17.15 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

WIT

Sesi 1

09.15 – 10.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

10.45 – 12.30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Sesi 2

15.00 – 16.30 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

16.30 – 18.15 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

2. Jumat

WIB

Sesi 1 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar, Sumatra selain Lampung)

07.15 – 08.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

08. 45 – 10. 30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Sesi 2 (Lampung, Jawa, Kalteng, Kalbar)

13.45 – 15.15 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

15.15 – 17.00 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika.

Sesi 2 (Sumatera selain Lampung)

14.15 – 15.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

15.45 – 17.30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

WITA

Sesi 1

08.15 – 09.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

09.45 – 11.30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Sesi 2

14.00 – 15.30 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

15.30 – 17.15 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

WIT

Sesi 1

09.15 – 10.45 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

10.45 – 12.30 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Sesi 2

15.00 – 16.30 : Tes Potensi Skolastik (TPS)

16.30 – 16.15 : Literasi dalam Bahasa Indonesia, Literasi dalam Bahasa Inggris, dan Penalaran Matematika

Kapan Pengumuman Hasil UTBK SNBT 2024?

Setelah mengikuti tes UTBK SNBT 2024 yang dilaksanakan dalam dua gelombang, para peserta harus menunggu hasil pengumuman UTBK SNBT. Nilai setiap materi yang diujikan dalam UTBK SNBT 2024 juga akan dirilis di pengumuman.

Pengumuman hasil UTBK SNBT 2024 akan diselenggarakan pada 13 Juni 2024. Untuk melihat pengumuman hasil UTBK SNBT 2024, peserta harus menunggu informasi yang akan disampaikan oleh panitia penyelenggara.

Selanjutnya, peserta bisa mengunduh sertifikat UTBK untuk melihat nilai UTBK SNBT 2024. Jadwal unduh sertifikat UTBK ini akan berlangsung mulai 17 Juni hingga 31 Juli 2024.

Sertifikat diperlukan sebagai salah satu dokumen untuk registrasi ulang atau daftar ulang di PTN penerima. Peserta yang tak lolos juga bisa memanfaatkan sertifikat ini untuk daftar Seleksi Mandiri yang menilai pesertanya berdasarkan hasil UTBK.

Baca juga artikel terkait SNBT 2024 atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani