Menuju konten utama

Serbuan Meme Lirikan Maut Trump

Calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Donald Trump ternyata tidak bisa menyembunyikan ketegangannya. Ketika ia dan istrinya Melania melakukan voting di bilik suara, Trump kedapatan kamera mencuri-curi pandang bilik suara Melania, seolah curiga sang istri tak memberikan suara padanya.

Serbuan Meme Lirikan Maut Trump
Tulisan Hillary terlihat di teleprompter saat calon presiden Amerika Serikat partai Republik Donald Trump berbicara dalam kampanye di Selma, North Carolina, Amerika Serikat, Kamis (3/11). ANTARA FOTO/REUTERS/Carlo Allegri.

tirto.id - Meski tampak datang dengan bersemangat ketika tiba di sebuah tempat pemungutan suara Manhattan, calon presiden Amerika Serikat dari Partai Republik Donald Trump ternyata tidak mampu menutupi kegelisahannya. Hal ini setelah ia kedapatan mencuri-curi pandang ke bilik suara Melania, seolah tak yakin sang istri akan menyumbangkan suara untuknya.

Datang persis sebelum pukul 11.00 waktu setempat, dia disambut dengan campuran sorak-sorai dan ejekan saat ia meninggalkan iring-iringan mobilnya dan melambaikan tangan kepada pejalan kaki.

Berdiri di samping istrinya, Melania, Trump tampak tenang melakukan pemilihan suara untuk dirinya sendiri. Selesai melakukan pemilihan suara, ia tampak canggung dan beberapa kali kedapatan mencuri pandang ke bilik suara istrinya, sembari melempar senyum kecut ke arah kamera.

Sontak internet meledak dengan berbagai macam meme akan peristiwa tersebut. Di Twitter, banyak yang mengkomparasikan aksi Trump tersebut dengan para siswa sekolah yang sedang melakukan ujian, maupun dengan kandidat presiden independen Evan McMullin.

"Sial, dia [Melania] memberikan suara untuk McMullin," tulis akun @nxthompson dalam sebuah unggahan status di akun twitternya dengan gambar Trump mencuri-curi pandang ke bilik suara Melania.

Beda lagi dengan akun @jamisonfoster. Ia mengkaitkan kejadian tersebut dengan kejadian Melania yang melakukan plagiat terhadap pidato Michelle Obama. "Masalahnya ketika @realDonaldTrump meniru kertas suara Melania adalah Melania meniru kertas suaranya dari Michelle Obama," tulis akun tersebut.

Di luar kejadian tersebut, ternyata sang anak, Eric Trump, juga kedapatan melirik bilik suara istrinya Lara Yunaska! Adalah akun @natemcdermott yang mengunggah foto tersebut.

Hmm, ternyata memang buah tidak jatuh jauh dari pohonnya.

Baca juga artikel terkait PEMILU AS atau tulisan lainnya dari Ign. L. Adhi Bhaskara

tirto.id - Politik
Reporter: Ign. L. Adhi Bhaskara
Penulis: Ign. L. Adhi Bhaskara
Editor: Ign. L. Adhi Bhaskara