Menuju konten utama

Seorang Siswa Positif COVID-19, SMAN 71 Jakarta Ditutup 5 Hari

Pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen di SMAN 71 Jakarta dihentikan sementara akibat temuan kasus COVID-19.

Seorang Siswa Positif COVID-19, SMAN 71 Jakarta Ditutup 5 Hari
Ilustrasi siswa SMA. ANTARA FOTO/Fauzan/hp.

tirto.id - Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta mengonfirmasi seorang siswa SMA Negeri 71 Duren Sawit, Jakarta Timur, positif COVID-19 saat mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) 100 persen.

"Saya baru selesai koordinasi dengan kepsek dengan tim. Kami membenarjan bahwa siswa SMAN 71 Jakarta terpapar COVID-19," kata Humas Disdik DKI Jakarta, Taga Radja kepada wartawan, Selasa (11/1/2022) malam.

Akan tetapi, Taga belum mengetahui varian virus Corona yang menginfeksi siswa tersebut.

"Tadi saya langsung nanya ke kepsek terkait dokumen anak tersebut. Jadi itu tidak menunjukan bahwa anak tersebut terkena varian Omicron," ucapnya.

Akibat temuan itu, SMAN 71 Jakarta ditutup selama lima hari. Kegiatan belajar mengajar dialihkan menjadi pembelajaran jarak jauh (PJJ) selama penutupan sekolah tersebut.

"Setelah ditutup, kemudian setelah dirasa aman dibuka kembali," kata dia.

Baca juga artikel terkait PEMBELAJARAN TATAP MUKA atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Pendidikan
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Gilang Ramadhan