Menuju konten utama

Semifinal Piala Indonesia: Borneo FC Dijamu Persija di Leg Pertama

Borneo FC akan melakoni laga tandang melawan Persija pada semifinal leg pertama Piala Indonesia yang dijadwalkan digelar pada Sabtu (29/6/2019).

Semifinal Piala Indonesia: Borneo FC Dijamu Persija di Leg Pertama
Pesepak bola Persija Jakarta Ramdani (kedua kiri) berusaha menerobos pertahanan pemain kesebelasan Borneo FC Abdul (kiri) saat laga group D Piala Presiden 2019 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, DI Yogyakarta, Selasa (5/3/2019). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko/ama.

tirto.id - Borneo FC akan bertindak sebagai tim tamu pada semifinal leg pertama Piala Indonesia melawan Persija. Dilansir situs resmi Borneo FC, melalui surat bernomor 2047/AGB/339/VI-2019 anak asuh Mario Gomez tersebut akan menghadapi Persija pada Sabtu (29/6/2019).

Kendati demikian, dalam surat tersebut belum terdapat kepastian tempat berlangsungnya laga. Di sisi lain, sebelum berkonsentrasi ke babak semifinal Piala Indonesia, Pesut Etam akan melakoni laga lanjutan Shopee Liga 1 2019 melawan Persebaya pada Minggu (23/6).

“Jadi setelah melawan Persebaya di Liga 1 pada 23 Juni, kita langsung bersiap bertemu Persija di semifinal leg pertama di Jakarta. Kita memang belum mendapatkan konfirmasi soal di mana kita bermain. Tapi yang jelas Persija akan menjadi tuan rumah pertama,” sebut manajer tim Borneo FC, Dandri.

Namun, terkait berlangsungnya sidang Mahkamah Konstitusi mengenai hasil Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 dengan waktu yang sama di saat laga Persija vs Borneo FC, pihak Borneo FC mendapat kabar jika status kandang-tandang berpotensi berubah.

Meski belum mendapat kabar resmi, menanggapi hal tersebut, Dandri pun akan menolak jika perubahan tersebut benar-benar terjadi. Menurutnya, bemain di leg kedua dengan status tuan rumah merupakan keuntungan lantaran laga leg pertama bisa menjadi acuan untuk pertandinga di leg kedua.

“Kalau memang Persija meminta jadwal dibalik, kami jelas menolak. Kalau mereka tak berani memainkan pertandingan di Jakarta dengan alasan ada sidang MK, mereka bisa mencari stadion alternatif di luar Jakarta,” tandas Dandri.

“Kita siap menghadapi mereka di mana saja, tetapi jangan sampai mengubah jadwal dengan menjadikan kita sebagai tim tamu di leg kedua,” tambahnya.

Pada laga semifinal lainnya, PSM Makassar masih menunggu pemenang antara Persebaya dan Madura United yang baru memainkan babak perempat final. Pasalnya, duel kedua tim sempat beberapa kali tertunda karena tidak mendapatkan izin.

Baca juga artikel terkait PIALA INDONESIA atau tulisan lainnya dari Hendi Abdurahman

tirto.id - Olahraga
Penulis: Hendi Abdurahman
Editor: Fitra Firdaus