Menuju konten utama

Seleksi Mandiri Untidar 2022: Syarat, Cara Daftar, dan Biaya Kuliah

Syarat Seleksi Mandiri Universitas Tidar (Untidar) 2022, cara daftar secara online, dan biaya kuliah uang kuliah tunggal (UKT).

Seleksi Mandiri Untidar 2022: Syarat, Cara Daftar, dan Biaya Kuliah
Universitas tidar. FOTO/Untidar.ac.id

tirto.id - Universitas Tidar (Untidar) yang terletak di Magelang membuka jalur penerimaan mahasiswa baru untuk jenjang Sarjana dan juga Diploma melalui Seleksi Mandiri Ujian Tertulis Universitas Tidar (SMUT-Untidar) 2022.

SMUT Untidar menyediakan seleksi mandiri ini dalam tiga kelompok, yakni Sains dan Teknologi (Saintek), Sosial dan Humaniora (Soshum), dan juga Campuran.

Setiap peserta nantinya dapat memilih maksimal dua program studi atau jurusan pada setiap kelompok ujian di mana daftar kode dan nama program studinya dapat dilihat melalui laman S.M.A.R.T Untidar.

SMUT Untidar dibuka untuk lulusan SMA/Sederajat tahun 2022, 2021, dan juga 2020 yang wajib melampirkan Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL) dari Kepala Sekolah yang sudah dicap serta dilengkapi pas foto peserta.

Sementara bagi lulusan paket C, dibuktikan dengan melampirkan SKL dan fotokopi rapor dalam tiga tahun terakhir.

Calon peserta didik juga wajib memiliki kesehatan yang memadai dan tidak mengganggu kelancaran proser belajar. Khusus bagi peserta yang memilih program studi Saintek, maka tidak boleh buta warna.

Dikutip dari UM Untidar, biaya pendaftaran peserta dengan kelompok ujian Saintek atau Soshum adalah Rp200 ribu. Sementara untuk peserta yang memilih kelompok Campuran memiliki nominal biaya pendaftaran yang lebih besar yakni Rp300 ribu.

Cara Daftar SMUT Untidar 2022

Seluruh mekanisme pendaftaran hingga pengumuman jalur mandiri SMUT Untidar hanya dilakukan secara daring melalui portal terpusat pada laman https://smart.untidar.ac.id. Berikut informasi lengkapnya.

    • Kemudian, peserta wajib mencetak kartu pembayaran lalu membayar biaya pendaftaran melalui Bank Jateng atau Bank BTN dengan menggunakan kode pembayaran sebagai ganti NIM/No Pendaftaran;
    • Setelah membayar, peserta login pada laman https://smart.untidar.ac.id dan mengisi data pendaftar dan menyiapkan berkas berupa foto/scan Bukti Pembayaran, Kartu Identitas (KTP/SIM) yang berlaku, Ijazah atau Surat Keterangan Lulus (SKL), Pas foto resmi (terbaru) bewarna, dan Surat keterangan tidak buta warna dari dokter instansi pemerintah (khusus Saintek).

Jadwal SMUT Untidar 2022

Ada pun rincian jadwal Seleksi Mandiri Ujian Tertulis Untidar 2022 akan dilaksanakan dalam linimasa di bawah ini.

  • Pendaftaran Online: 6 Juni – 9 Juli 2022
  • Pencetakan Kartu Ujian: 6 – 10 Juli 2022
  • Pelaksanaan Ujian: 16 – 17 Juli 2022
  • Pengumuman Hasil Ujian: 21 Juli 2022
  • Registrasi Online: 22 – 30 Juli 2022

Hasil seleksi akan diumumkan melalui laman https://smart.untidar.ac.id/ dan juga https://untidar.ac.id/ pada 21 Juli 2022 pukul 17.00 WIB.

Biaya Kuliah Mahasiswa Jalur Mandiri SMUT Untidar

Apabila dinyatakan lulus dalam seleksi SMUT Untidar, komponen biaya studi yang harus dibayarkan calon mahasiswa adalah Uang Kuliah Tunggal (UKT) dan juga Sumbangan Pengembangan Institusi (SPI) yang keduanya sama-sama terbagi berdasarkan golongan I-VII.

UKT terendah untuk jenjang D3, D4, mau pun S1 pada golongan 1 adalah Rp500 ribu per semester dan yang tertinggi pada golongan VII yakni Rp4 juta per semester.

Sementara untuk biaya SPI mahasiswa Seleksi Mandiri besarannya mulai dari Rp5 juta untuk golongan I hingga Rp20 juta untuk golongan VII.

Baca juga artikel terkait SELEKSI MANDIRI 2022 atau tulisan lainnya dari Nisa Hayyu Rahmia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nisa Hayyu Rahmia
Penulis: Nisa Hayyu Rahmia
Editor: Yantina Debora