Menuju konten utama

Sederet Keuntungan Pakai Pertamax Green 95 Milik Pertamina

Riva Siahaan mengklaim banyak keuntungan yang didapat jika kendaraan menggunakan Pertamax Green 95.

Sederet Keuntungan Pakai Pertamax Green 95 Milik Pertamina
PT Pertamina (Persero) resmi meluncurkan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamax Green RON di SPBU MT Haryono, Senin (24/7/2023). (Tirto.id/Dwi Aditya Putra)

tirto.id - PT Pertamina (Persero) baru saja resmi meluncurkan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamax Green RON 95 di SPBU MT Haryono Senin (24/7/2023) sore. BBM ini diklaim sebagai bahan bakar ramah lingkungan campuran Pertamax (RON 95) dan etanol sebanyak 5 persen.

Direktur Utama Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan, mengklaim banyak keuntungan yang didapat jika kendaraan menggunakan Pertamax Green 95. Salah satunya bisa menambah akselerasi mesin kendaraan.

"Dengan konsumsi 95 itu juga akan membuat mesin kendaraan tetap bersih," ujarnya dalam peluncuran di SPBU Pertamina MT Haryono, Jakarta.

Riva menuturkan salah satu kelebihan lain yang dimiliki oleh BBM Baru Pertamax Green 95 adalah kadar RON yang lebih tinggi. Kemudian, ada pula campuran bioetanol sebesar 5 persen.

"Apa kelebihannya? Ini sudah barang tentu menawarkan akselerasi yang lebih baik karena secara RON juga lebih tinggi kalau dibandingkan dengan (produk) sebelumnya," terangnya.

Peluncuran Pertamax Green 95 ini, lanjut dia merupakan bentuk upaya Pertamina memberikan layanan bagi pelanggan Pertamax series. Dengan demikian, maka ada 3 pilihan BBM dari Pertamax 92, Pertamax Green 95, dan Pertamax Turbo 98.

"Produk ini diharapkan bagi para pecinta Pertamax Series bisa miliki option atau pilihan yang baru dengan tentu saja kualitas yang sangat baik," kata dia.

Untuk diketahui, selain di Jakarta, Pertamax Green 95 juga dijual di sejumlah SPBU di Surabaya, Jawa Timur. Total ada 15 SPBU, 10 di Surabaya dan 5 di Jakarta. Sementara lima titik SPBU di Jakarta semuanya di Jakarta Selatan, SPBU tersebut yakni SPBU berkode 3112802, 3112402, 3112601, 3112401, dan kode SPBU 3112204.

Sepuluh titik SPBU di Surabaya yakni di Jemursari, Sutomo, Mulyosari, Merr, Ketintang, Karang Asem, Mastrip, Citra Raya Boulevard, Juanda, dan Buduran.

Baca juga artikel terkait PERTAMAX GREEN 95 atau tulisan lainnya dari Dwi Aditya Putra

tirto.id - Bisnis
Reporter: Dwi Aditya Putra
Penulis: Dwi Aditya Putra
Editor: Anggun P Situmorang