Menuju konten utama

Sebagian Wilayah Jakarta Terendam Banjir

Hingga pukul 07.00 WIB Rabu (8/3/2017) Pusdalops BPBD DKI Jakarta mencatat sebanyak 24 RW, 8 kelurahan di 7 kecamatan di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur terendam banjir dengan ketinggian rata-rata 20-50 centimeter.

Sebagian Wilayah Jakarta Terendam Banjir
Terlihat banjir sekitar 30 cm atau selutut orang dewasa di sepanjang Jalan S. Parman menuju Jalan Tanjung Duren Utara 1 arah Slipi, Jakarta Barat (21/02). Tirto.id/Dimeitri.

tirto.id - Hingga pukul 07.00 WIB Rabu (8/3/2017) Pusdalops BPBD DKI Jakarta mencatat sebanyak 24 RW, 8 kelurahan di 7 kecamatan di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur terendam banjir dengan ketinggian rata-rata 20-50 centimeter.

Banjir yang terjadi diakibatkan oleh naiknya permukaan sungai Ciliwung hingga mencapai siaga 3 di Katulampa Bogor. Akibatnya, banjir merendam permukiman di bantaran sungai.

"Permukiman di bantaran sungai di Jakarta sangat rentan terendam banjir. Saat hujan cukup deras yang menyebabkan debit sungai meningkat. Ketika sungai naik siaga 3 saja banyak wilayah yang terendam banjir," ungkap Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho.

Sebenarnya, kata Sutopo, siaga 3 belum membahayakan bagi masyarakat seperti level siaga 1, namun faktanya saat sungai naik level siaga 3 saja permukaan terendam banjir.

Beberapa daerah yang terendam banjir di Jakarta Selatan yaitu Kecamatan Cilandak kelurahan Pondok Labu RW 01, 03, dn 07 dan 10 dengan ketinggian air mencapai rata-rata 10-40 centimeter.

Banjir yang terjadi disebabkan oleh curah hujan yang tinggi serta luapan kali Grogol dan Krukut. Sutopo menambahkan banjir tidak menyebabkan warga harus diungsikan. Diketahui, air mulai masuk pukul 21.00 WIB dan belum surut hingga sekarang.

Sementara di Kecamatan Tebet, Kelurahan Bukit Duri, Banjir melanda RW 10, 11 dan 12 dengan ketinggian 20 hingga 40 centimeter.

Banjir di Bukit Duri disebabkan oleh luapan kali Ciliwung dan Depok siaga 3. Tercatat air mulai masuk pukul 04.00 WIB dan belum ada warga yang mengungsi.

Di Kecamatan Pancoran, Kelurahan Pengadegan, banjir terjadi di RW 01 RT 08 dengan ketinggian air 10 hingga 30 centimeter. Banjir disebabkan oleh curah hujan tinggi dan luapan kali Ciliwung dampak dari Katulampa dan Depok siaga 3. Air masuk mulai pukul 01.00 WIB, sejauh ini belum ada warga yang mengungsi.

Di Kecamatan Pasar Minggu kelurahan Pejaten Timur, banjir terjadi di RW 05, 06, 07, 08 dan 10 dengan ketinggian air rata-rata 30-150 centimeter.

Di Jakarta Timur, Kecamatan Makasar, Kelurahan Cipinang Melayu, banjir terjadi di RW 03 dan 04 dengan ketinggian air 10 hingga 30 hingga 70 cm.

Banjir yang terjadi disebabkan oleh luapan kali Sunter dan Cipinang dampak dari kenaikan Ciliwung. Air masuk pukul 19.30 WIB.

Di Kecamatan Kramat Jati Kelurahan Cawang, banjir terjadi di RW 05, RT 09 dan 011, ketinggian air mencapai 30-100 centimeter. Banjir yang terjadi akibat luapan kali Ciliwung dampak dari Katulampa dan Depok hingga siaga 3.

Di Kelurahan Cililitan, banjir terjadi di RW 06, 07 dan 16 dengan ketinggian 40 hingga 100 centimenter. Banjir terjadi disebabkan oleh luapan kali Ciliwung dampak dari Katulampa dan Depok siaga 3. Air masuk pukul 02.00 WIB.

Kecamatan Jatinegara Kelurahan Kampung Melayu RW 04, 05, 07 dan 08 dengan rata-rata ketinggian air hingga 40-80 centimeter. Penyebab banjir dikarenakan meluapnya kali Ciliwung dampak dari Katulampa dan Depok siaga 3. Air masuk mulai pukul 05.00 WIB.

Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan Hari Ini

Warga Jakarta Selatan, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi harus mewaspadai potensi hujan sedang disertai kilat dan petir dan angin kencang dari Rabu siang hingga malam.

Laman Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Rabu dinihari, menyebutkan, prakiraan cuaca untuk wilayah Bekasi pada siang hari hujan sedang sedangkan pada malam hari berawan tebal dengan suhu 23-32 derajat Celcius.

Di Bogor, pada siang hari hujan petir dan malamnya hujan lokal dengan suhu di kisaran 22-29 derajat Celcius, Depok pada siang hari hujan petir dan malam hari hujan lokal dengan suhu 23-31 derajat Celcius.

Jakarta Selatan siang hari diguyur hujan sedang pada malam hari sampai dinihari diprakirakan berawan tebal dengan suhu 23-32 derajat Celcius.

Tangerang pada siang hari diprakirakan hujan petir, malam hari berawan tebal dan dinihari hujan lokal dengan suhu 23-31 derajat Celcius.

Baca juga artikel terkait BANJIR JAKARTA atau tulisan lainnya dari Maya Saputri

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Chusnul Chotimah
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri