Menuju konten utama
Pilkada DKI Jakarta

Sandiaga Uno Blusukan ke Rusun Karanganyar

Guna mendengar keluhan warga yang mengaku kesulitan air, bakal calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengunjungi Rumah Susun Karanganyar, Sawah Besar, Jakarta Pusat, pada Jumat (20/5/2016).

Sandiaga Uno Blusukan ke Rusun Karanganyar
(ilustrasi) Sandiaga Uno (kedua kanan) dan isterinya Nur Asia Uno (kanan) berjabat tangan dengan sejumlah warga ketika melakukan kunjungan ke kawasan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta. Antara foto/Widodo S. Jusuf.

tirto.id - Bakal calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno blusukan ke Rumah Susun (Rusun) Karanganyar, Sawah Besar, Jakarta Pusat, pada Jumat (20/5/2016) guna mendengar keluhan warga yang mengaku kesulitan air.

"Di rumah susun saya ingin melihat aspek sosial, ekonomi, dan fasilitas di mana mereka mengeluhkan kesulitan air," kata Sandiaga di Jakarta Pusat.

Dalam kunjungan tersebut, Sandi juga mengaku prihatin terhadap kondisi warga rumah susun yang mengalami kesulitan ekonomi apalagi rumah susun yang mereka tempati itu juga membutuhkan renovasi.

"Ada keluhan warga yang omset dagangannya berkurang. Itu perlu dicarikan solusinya," kata Sandi.

Sandiaga juga sempat melontarkan pertanyaan, "Kondisi rusun juga seperti ini, jika direnovasi warga pindah ke mana?" katanya.

Sementara itu, Na'im (54), salah satu warga setempat yang berprofesi sebagai pengemudi ojek berharap Sandiaga Uno bisa menyelesaikan permasalahan tersebut.

"Siapapun, termasuk Sandiaga, warga menunggu gebrakannya. Semoga memihak rakyat kecil," kata Na'im.

Selain itu, Sandiaga yang sempat berdiskusi dengan masyarakat setempat juga mengatakan akan berupaya menemukan solusi jitu untuk mengatasi permasalahan di rumah susun itu. (ANT)

Baca juga artikel terkait BAKAL CALON GUBERNUR DKI

tirto.id - Politik
Sumber: Antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Putu Agung Nara Indra & Abdul Aziz